x

3 Fakta Victor Mansaray, Pemain Berlabel Timnas Calon Lawan Persija Jakarta

Selasa, 26 Februari 2019 08:35 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Pemain Becamex Binh Doung, Victor MAnsaray kala memperkuat Seattle Sounders.

FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola Indonesia, Persija Jakarta bakal mengawali laga perdana babak penyisihan grup AFC Cup 2019 saat berhadapan dengan Becamex Binh Duong.

Namun jelang laga tersebut, klub berjuluk Macan Kemayoran itu wajib mewaspadai pergerakan Victor Mansaray yang memiliki pergerakan cukup berbahaya.

Pertandingan antara Persija Jakarta vs Becamex Binh Duong sendiri akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (26/02/19) mulai pukul 15.30 WIB.

Secara materi pemain, Becamex Binh Duong mungkin berada di atas Persija Jakarta. Apalagi tim asal Vietnam tersebut dapat memainkan seluruh pemain kunci mereka, sedangkan Persija harus tampil pincang setelah beberapa pemain mengalami cedera serta sang mesin gol yang masih tertahan di Australia.

Baca Juga

Meski banyak pemain dari Becamex Binh Duong yang patut diwaspadai Persija, namun ada satu nama yang sejatinya bisa menjadi momok bahkan mungkin mimpi buruk bagi pertahanan sang jawara Liga 1 musim lalu tersebut.

Adalah Victor Mansaray, pemain yang masih berusia 22 tahun namun mempunyai segudang pengalaman di Liga Amerika Serikat bahkan mampu berprestasi disana.

Untuk lebih lengkapnya berikut INDOSPORT akan coba mengulas tiga fakta Victor Mansaray, pemain berlabel Timnas yang akan menjadi calon lawan Persija Jakarta di laga perdana AFC Cup 2019.


1. Berprestasi di MLS

Victor Mansaray, Pemain Kunci Becamex berlabel Timnas

Victor Mansaray merupakan pemain dari produk akademi sepak bola peserta Major Leagur Soccer/Liga Super Amerika Serika (MLS) Seattle Sounders FC, pada tahun 2012 hingga 2014 lalu.

Selama bermain di tim junior, pemain yang berposisi sebagai striker tersebut mampu tampil gemilang. Dimana pada tahun pertama di akademi, ia sukses mencetak 11 gol dalam 20 penampilan dan membuat dirinya naik kelas ke level U-16.

Baca Juga

Bermain di level yang lebih tinggi, Victor Mansaray tak kehilangan ketajamannya. Tercatat ia mampu mencetak 18 gol dalam 24 pertandingan bersama tim U-16 Seattle Sounders FC.

Selama bermain di Major League Soccer, dirinya sukses meraih gelar kompetisi tertinggi di negara tersebut. Tepatnya saat membela tim utama Seattle Sounders FC pada musim 2015/16 lalu.


2. Memperkuat Timnas Amerika Serikat

Victor Mansaray Saat membela Seattle Sounders FC

Tampil memukau saat bermain di tim akademi, Victor Mansaray pun masuk radar tim kepelatihan Timnas Amerika Serikat dan sempat mendapat penggilan untuk memperkuat tim yunior Amerika.

Tercatat ia pernah tampil dalam dua kategori umur untuk Timnas Amerika Serikat, yakni Timnas U18 dan U-20. Pada saat membela U-18, Victor Mansaray mampu tampil 8 pada periode 2015 sampai 2017 sedangkan U-20 ia hanya mempunyai 7 caps.

Meski memiliki catatan gemilang bersama Timnas Amerika Serikat yunior, namun belakangan Victor Mansaray lebih memilih memperkuat Timnas tanah kelahirannya sendiri yakni Siera Leon.

Pengumuman tersebut bahkan disebutkan langsung oleh sang pemain melalui laman Instagram pribadinya.


3. Minim Pengalaman di Asia

Victor Mansaray Kala Berlatih Dengan Seattle Sounders FC

Fakta terakhir adalah pengalaman yang dimiliki sang pemain yang belum pernah mencicipi kerasnya permainan cepat ala kompetisi di Liga Asia, dan mungkin dapat dimanfaatkan oleh Persija Jakarta. 

Tercatat Victor hanya memperkuat tim dari dua negara saja dalam kariernya, yakni MLS di Amerika Serikat dan Umea FC di Liga Swedia pada 2018 lalu.

Namun meski tak mempunyai cukup banyak pengalaman di Liga Asia, bukan berarti sang pemain bakal melempem.

Buktinya cukup banyak bintang asal Eropa yang tak memiliki pengalaman main di Asia, namun langsung tampil impresif di musim perdananya.

Baca Juga

Apalagi Victor Mansaray mempunyai kelebihan dari segi kecepatan dan postur tubuh yang jauh lebih kekar ketimbang pemain Persija Jakarta, andai pemain satu ini lengah untuk diawasi bukan tak mungkin ia akan membobol gawang Persija.

Terus Ikuti Berita Persija dan Sepak Bola Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT

Persija JakartaAFC CupBola InternasionalTRIVIA

Berita Terkini