x

Detik-detik Ketika Persija Seharusnya Dapat Hadiah Penalti

Selasa, 26 Februari 2019 18:34 WIB
Editor: Rafif Rahedian

FOOTBALL265.COMPersija Jakarta baru saja menyelesaikan pertandingan pertama di babak penyisihan grup Piala AFC 2019 kontra Becamex Binh Duong pada Selasa (26/02/19) sore WIB.

Sayangnya Persija tak bisa menorehkan poin sempurna meski bermain di depan pendukungnya sendiri. Macan kemayoran harus puas berbagi angka setelah menyudahi laga dengan hasil imbang 0-0.

Hasil ini pun terbilang tidak terlalu buruk bagi Persija. Karena setidaknya tim arahan Ivan Kolev tersebut bisa mempersembahkan satu poin di pertandingan pembuka Piala AFC 2019.

Baca Juga

Persija sendiri bisa saja mendapatkan hadiah penalti saat pertandingan memasuki menit ke-20. Namun sang pengadil lapangan hanya memberikan tendangan pojok bagi klub yang identik dengan warna oranye tersebut.


1. Detik-detik Ramdani Dijatuhkan

Situasi duel udara Persija Jakarta melawan Binh Duong.

Hadiah penalti itu sebenarnya bisa didapatkan Persija Jakarta setelah Ramdani Lestaluhu mendapatkan tekel dari belakang oleh pemain Becamex Binh Duong, Ho Sy Giap.

Ramdani Lestaluhu yang berniat untuk mengambil bola liar hasil kreasi Riko Simanjuntak, namun dirinya justru mendapatkan hadangan cukup keras dari Ho Sy Giap.

Riko Simanjuntak yang melihat jelas insiden tersebut pun langsung berteriak dengan maksud melemparkan protes kepada wasit. Namun sayang wasit tak mengubah keputusannya.

Baca Juga

Insiden yang cukup kontroversial ini pun langsung mendapatkan sorotan dari media asing, yakni Fox Sport. Mereka bahkan mempertanyakan apakah itu penalti atau tidak.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Lainnya di INDOSPORT

Persija JakartaPiala AFCRamdani LestaluhuBola InternasionalPiala AFC 2019

Berita Terkini