x

Indra Sjafri Sudah Kantongi 22 Pemain ke Kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Siapa Saja?

Selasa, 12 Maret 2019 20:01 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri mengatakan sudah mengantongi 22 pemain sepak bola yang disiapkan mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 pada 22-26 Maret 2019 mendatang.

Pelatih sepak bola berusia 56 tahun itu hanya menunggu satu nama lagi untuk kemudian didaftarkan ke AFC atau konfederasi sepak bola Asia.

Meski demikian, Indra Sjafri masih enggan membocorkan nama-nama pemain yang sudah terpilih. Ia menyerahkan pada federasi sepak bola Indonesia yang akan mengumumkan dalam waktu dekat.

Baca Juga

"Ya saya harus daftarkan ke PSSI itu 22 pemain yang harus berangkat. Tadi siang, saya sudah rekap 22 pemain dan saya mesti pastikan satu pemain lagi, siapa yang akan saya rekrut ke sana," kata Indra Sjafri pada awak media berita sport.

"Belum ada bocoran, nanti saja PSSI (induk tertinggi bola Indonesia) yang rilis," imbuh mantan pelatih klub sepak bola Bali United tersebut.

Indra Sjafri memang belum mau membocorkan nama-nama yang dibawa ke Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 lantaran masih menunggu dua nama yang belum bergabung yakni Egy Maulana Vikri dan Ezra Walian.

Selain itu, pelatih sepak bola asal Padang, Sumatera Barat itu ingin melihat perkembangan pemain di uji coba terakhir melawan Bali United pada 17 Maret 2019 nanti.

Baca Juga

Timnas Indonesia U-23 baru saja menjalani laga uji coba kontra Semen Padang FC pada Selasa (12/03/19) di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Skuat Garuda Muda bermain imbang 2-2 dimana dua gol Timnas U-23 dilesakan oleh Osvaldo Haay dan dua gol Semen Padang di ciptakan pemain seleksi Krl Max Barthelemy.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di FOOTBALL265.COM

PSSIIndra SjafriTimnas Indonesia U-23Liga IndonesiaKualifikasi Piala Asia U-23 2020

Berita Terkini