x

AC Milan Bangkit, Gattuso Diapresiasi oleh Legenda Italia Ini

Sabtu, 16 Maret 2019 12:28 WIB
Penulis: Ridi Fadhilah Khan | Editor: Arum Kusuma Dewi
AC Milan vs Cagliari

FOOTBALL265.COM- Memasuki musim 2018/19, AC Milan seolah-olah kembali dari tidur panjangnya. Hal ini terbukti dengan berhasilnya klub sepak bola berjuluk Rossoneri tersebut menempati peringkat ketiga dalam klasemen sementara Serie A setelah hampir lima musim harus bercokol di papan tengah.

Tak hanya itu saja, di musim ini, Milan pun turut menuai pujian berkat keberhasilan mereka dalam urusan bertahan. Ya, tercatat hingga pekan ke-27, Rossoneri ini mampu menempati peringkat keempat sebagai tim yang paling minim kebobolan di Serie A 2018/19. Hanya kalah dari Juventus, Napoli, dan Inter.

Alhasil dengan keberhasilannya ini, salah satu legenda sepak bola Milan dan Italia, Franco Baresi memuji permainan para penggawa Rossoneri. Bukan hanya para pemain, Baresi turut memuji Gennaro Gattuso, selaku pelatih utama atas kesuksesannya tersebut. 

Baca Juga

"Tim tahu cara untuk bertahan dengan baik karena mereka kompak. Apresiasi mesti diberikan kepada Gattuso," kata Baresi dilansir Football-Italia.

Sejak dilatih oleh Gattuso pada tahun 2017 silam, Milan secara perlahan-lahan mulai bangkit dari tidur panjangnya. Tercatat dari 70 pertandingan yang sudah dilakoninya, Rossoneri mampu meraih 35 kemenangan dan hanya mengalami 15 kali kekalahan.

Baca Juga

Catatan ini lebih baik daripada beberapa pelatih Milan sebelumnya, yakni Vincenzo Montella, Cristian Brocchi, Sinisa Mihajlovic, hingga Filippo Inzaghi.

Di sisi lain, Milan akan berhadapan langsung dengan rival sekotanya, Inter, dalam lanjutan Serie A pekan ke-28, Senin (18/03/19) dini hari. Bagi kedua tim, poin penuh menjadi harga mati, mengingat peringkat keduanya hanya terpaut satu angka saja.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Italia dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

Serie A ItaliaAC MilanGennaro GattusoFranco BaresiLiga ItaliaBola Internasional

Berita Terkini