x

Dampak Banjir Bandang di Jayapura, Ini Kondisi Rumah Nelson Alom

Minggu, 17 Maret 2019 19:52 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Yohanes Ishak
Nelson Alom, penggawa Persebaya Surabaya asal Jayapura.

FOOTBALL265.COM - Banjir bandang baru saja melanda wilayah Sentani, Kabupaten Jayapura pada Sabtu (16/3/19) malam atau lebih tepatnya pada pukul 18.00 WIT. Banjir bandang ini akibat dari hujan deras yang mengguyur wilayah itu.

Banjir bandang itu mengakibatkan jatuhnya puluhan korban jiwa dan beberapa warga yang lain mengalami luka-luka. Nelson Alom, salah satu penggawa Persebaya Surabaya ikut mengucapkan rasa dukanya.

Baca Juga

Ditanya soal kondisi kampung halamannya, gelandang jangkar Bajul Ijo itu mengatakan jika banjir bandang tidak sampai ke rumahnya di Boega, Kabupaten Puncak, Papua.

Nelson menyebutkan jika jarak antara banjir bandang tersebut dengan tempat tinggalnya jauh.

"Lokasi saya jauh, itu arah Bandara," kata Nelson Alom pada Minggu (17/3/2019). Lantas disinggung soal kabar terkini usai bencana banjir bandang disana, Nelson mengaku belum mengetahui secara pasti.

Baca Juga

"Saya belum tahu pasti, mereka masih bersihkan jalan soalnya," lanjut Nelson Alom. Nah, ucapan duka ternyata tidak hanya dari Nelson Alom saja. Beberapa pemain sepak bola tanah air pun ikut mengucapkan rasa duka dan belasungkawa mereka.

Selain itu tim asal Papua, Persipura Jayapura juga turut mengucapkan belasungkawanya melalui akun sosial media twitter. Pada cuitannya tim berjuluk Mutiara Hitam itu meminta dukungan doa kepada seluruh saudara setanah air kepada para korban.

Ikuti terus Berita Sepak Bola Indonesia dan Berita Olahraga lainnya di FOOTBALL265.COM

Persebaya SurabayaLiga IndonesiaLiga 1Nelson Alom

Berita Terkini