Betapa Kagumnya Marcus Rashford kepada Sergio Aguero
FOOTBALL265.COM - Striker Manchester United, Marcus Rashford, mengungkapkan kekagumannya pada Sergio Aguero dan menyebut striker Manchester City tersebut sebagai salah satu striker paling lengkap di Liga Primer Inggris.
Meskipun merupakan rival satu kota, Rashford tak malu mengungkapkan ia merupakan penggemar berat Aguero yang kini telah mengoleksi 18 gol di Liga Primer 2018/19.
"Saya pikir mungkin penyerang tengah serbabisa adalah Sergio Aguero. Bahkan saat situasi sulit, ia bisa mencetak gol ke gawang lawan,” ungkap Rashford dalam wawancara dengan GQ seperti dikutip dari AS.
Menurut Rashford, kemampuan Aguero yang mampu menciptakan peluang gol di setiap situasi tim merupakan sesuatu yang butuh keterampilan khusus.
Tak hanya Aguero, Rashford juga memfavoritkan striker lain.
"Saya juga menyukai Harry Kane, posisinya, gerakannya. Ia pemain yang sangat pintar. Saya juga menyukai pemain Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang,” tukas Rashford.
Rashford barus saja mencetak golnya yang ke-12 dalam laga kontra Wolves di Piala FA akhir pekan lalu. Sayang, kekalahan 1-2 membuat Manchester United tersingkir dari kompetisi.
Pemain berusia 21 tahun itu sekarang sedang mempersiapkan pertandingan kualifikasi Euro 2020 bersama Timnas Inggris melawan Republik Ceko serta Montenegro.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola LigaInggris Lainnya Hanya di INDOSPORT