Bukan GBK, Ini Stadion Persija di Babak 8 Besar Piala Presiden 2019
FOOTBALL265.COM - Persija Jakarta dipastikan memakai Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi sebagai homebase mereka di babak delapan besar Piala Presiden 2019.
Persija Jakarta harus menggunakan Stadion Patriot setelah dipastikan tidak bisa menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Persija Jakarta memang menjadi salah satu dari empat tuan rumah Piala Presiden 2019. Persija menjadi tuan rumah karena keluar sebagai juara grup di babak penyisihan.
Kini, menjadi tuan rumah, teka-teki di mana Persija menggelar pertandingan sudah terjawab. Diutarakan oleh HQ Administrator Organizing Commite (OC) Piala Presiden, Ratu Tisha Destria, Persija menggunakan Stadion Patriot sebagai homebase saat menjamu Kalteng Putra di babak delapan besar.
"Yang sudah didaftarkan Stadion Patriot," kata Ratu Tisha.
Penggunaan Stadion Patriot tentu menjadi menarik. Sebab Bhayangkara juga menjadikan stadion ini sebagai homebase mereka. Namun, hal itu sudah bisa diatur dalam penjadwalan.
"Kami akan atur, karena minjam stadion tetangga (Bhayangkara FC). Jadi kami akan bicarakan untuk penjadwalan," tukas Tisha.
Baca berita sepak bola Piala Presiden 2019, Persija Jakarta, dan olahraga lainnya di FOOTBALL265.COM.