China Batal Ikut King’s Cup, Indonesia Dibidik Jadi Pengganti?
FOOTBALL265.COM - Federasi Sepak Bola China (CFA) mengumumkan pembatalan partisipasi tim nasional mereka dalam turnamen internasional tahunan King’s Cup 2019 di Thailand.
China menolak ajakan Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) dengan alasan lawan yang kurang kompetitif. Mereka lantas memilih untuk melakukan pertandingan internasional lain.
“Berdasarkan informasi dari CFA, setelah menimbang kualitas Vietnam dan India yang tidak terlalu tinggi sebagai kompetitor, di samping tuan rumah Thailand, mereka memutuskan untuk tidak mengikuti King’s Cup dan memilih lawan lain,” seperti dikutip dari situs TTPlus.
Sebagai pengganti, FAT telah menghubungi negara Asia lainnya untuk berpartisipasi, antara lain Uzbekistan, Korea Utara, dan Malaysia. Indonesia juga berpeluang menggantikan China mengingat sejarah di King's Cup.
Sementara itu, Vietnam telah mengonfirmasi keikutsertaannya di King’s Cup 2019. India juga merespons meski dipastikan tidak menurunkan skuat terbaik.
King’s Cup 2019 akan berlangsung 5-8 Juni bertepatan dengan jeda internasional FIFA. Pertandingan akan berpengaruh langsung terhadap peringkat FIFA.
Turnamen ini pernah diikuti negara besar seperti Brasil, Denmark, Slovakia, Polandia, hingga Swedia. Pemain bintang dunia seperti Ronaldinho, Robert Lewandowski, dan Martin Skrtel pernah tampil di King’s Cup.
Timnas Indonesia tercatat pernah mengikuti turnamen segiempat ini sebanyak enam kali. Pada 1968 atau edisi pertama, Laskar Merah-Putih berhasil meraih juara King’s Cup setelah mengalahkan Burma di final.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Internasional dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT