x

3 Tahun Tinggalkan Timnas Indonesia, Winger PSM Makassar Rasakan Perbedaan

Jumat, 22 Maret 2019 18:28 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Pemain PSM Makassar, Muhammad Rahmat yang ikut dipanggil Simon McMenemy ke Timnas Indonesia.

FOOTBALL265.COM - Winger PSM Makassar, Muhammad Rahmat menyatakan tidak mengalami kesulitan beradaptasi saat bergabung dengan Timnas Indonesia yang kini ditangani pelatih anyar, Simon McMenemy.

Rahmat baru kembali dipanggil setelah cukup lama absen membela Timnas Indonesia atau kurang lebih tiga tahun lamanya.

Oleh sebab itu, begitu dipercaya Simon McMenemy bergabung dalam pemusatan latihan, Rahmat mengakui merasakan hal berbeda. Banyaknya pemain muda dan berkualitas dinilai semakin membuat Timnas Indonesia akan lebih kuat dibanding sebelumnya.

Baca Juga

"Kalau perbedaan permainan tidak ada yang begitu signifikan sekali ya, cuma kalau sekarang-sekarang banyak pemain yang bagus dan Insya Allah akan buat tim akan lebih kuat lagi," tuturnya pada awak media berita sport.

Saat pemusatan latihan di Australia dan Bali, Rahmat mampu menorehkan tiga gol dalam dua pertandingan saat laga uji coba melawan Perth Glory dan All Star State League. Ketika itu ia membawa skuat Garuda menang 3-1 atas Peryh Glory dan unggul telak 5-1 All Star State League.

Kendati demikian, Rahmat menegaskan tidak ada target pribadi saat melawan Myanmar tiga hari mendatang. Ia memilih fokus membantu tim meraih kemenangan andai diturunkan pelatih Simon McMenemy.

Baca Juga

"Enggak ada target pribadi baik cetak gol atau apa. Hanya ingin memberikan yang terbaik saja buat Timnas dan paling penting ngasih kemenangan saat jumpa Myanmar," aku pemain 31 tahun itu.

Sekadar informasi, Timnas Indonesia pada 25 Maret 2019 mendatang akan menggelar laga FIFA matchday menghadapi salah satu negara Asia Tenggara, Myanmar di Mandalar Thiri Stadium.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di FOOTBALL265.COM

PSM MakassarTimnas IndonesiaLiga IndonesiaMuhammad RahmatSimon McMenemy

Berita Terkini