x

Man City Siap Tikung Man United untuk Dapatkan Bintang Muda Benfica

Jumat, 22 Maret 2019 15:50 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak

FOOTBALL265.COM - Manchester City dikabarkan akan menyalip sang rival sekota, Manchester United, untuk dapatkan bintang muda Benfica, Joao Felix.

Dilansir dari The Sun Sport, direktur olahraga Man City, Txiki Begiristain, dikabarkan telah menjalin komunkasi dengan Joao Felix, yang berposisi sebagai penyerang tersebut, mengenai kemungkinan penandatanganan kontrak bersama The Citizens.

Dari laporan yang sama juga menyebutkan bahwa Felix memiliki klausul pelepasan sebesar 105 juta poundsterling atau sekitar 1,9 triliun rupiah dan Man City masih mengusahakan agar Benfica mau menurunkan harga Felix.

Baca Juga

Manchester City terlihat terlalu berhasrat untuk mendatangkan Felix meskipun  masih mempunyai banyak opsi di lini depan. Sergio Aguero, Leroy Sane, Raheem Sterling masih mendapat kepercayaan dari sang pelatih Pep Guardiola.

Saat ini, Manchester City sedang berusaha untuk mempertahankan gelar Liga Inggris dan mereka ingin mempersiapkan skuat terbaik untuk menghadapi musim depan. 

Pemain berusia 19 tahun itu ternyata juga dilirik oleh rival Man City di Liga Inggris, Manchester United. Klub asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu berhasrat untuk mendatangkan penyerang baru karena Alexis Sanchez tak kunjung memberikan performa terbaiknya.

Baca Juga

Selain dua klub sekota tersebut, masih ada Juventus dan Real Madrid yang sama-sama menginginkan jasa pemain kelahiran Portugal tersebut.

Kemampuan Joao Felix memang sudah tidak diragukan lagi. Dia telah mengantongi 12 gol dan enam assist dalam 32 penampilannya bersama Benfica musim ini.

Ikuti Terus Perkembangan Seputar Bursa Transfer Hanya di FOOTBALL265.COM

Bursa TransferManchester UnitedManchester CityBenficaJoao Felix

Berita Terkini