x

Umuh Muchtar Akui Ingin Pulangkan Achmad Jufriyanto ke Persib

Kamis, 28 Maret 2019 20:56 WIB
Penulis: Arif Yahya | Editor: Arum Kusuma Dewi

FOOTBALL265.COM - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar membenarkan, salah satu pemain yang saat ini sedang dibidik untuk menambah lini pertahanan tim Maung Bandung adalah Achmad Jufriyanto (Jupe). 

Sebelumnya, Umuh mengatakan akan mendatangkan empat pemain anyar, dua di antaranya pemain asing Asia dan non-Asia, serta dua bek yakni naturalisasi (Fabiano Beltrame) dan pemain yang sempat berkostum Persib. 

"Ya saya harapan mudah-mudahan Jupe kalau bisa kembali saya sangat senang," kata Umuh seusai menghadiri acara Focus Grup Discussion Membangun Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bersama Satgas Anti Mafia Bola, di Hotel el Royale, Kota Bandung, Kamis (28/03/19).

Baca Juga

Manajer yang akrab disapa Pak Haji ini menambahkan, sudah menjalin komunikasi dengan pemain yang mengantarkan Persib meraih gelar juara ISL 2014 tersebut. 

Hanya saja, pemain yang musim lalu memperkuat salah satu tim sepak bola asal Malaysia, Kuala Lumpur FA tersebut meminta waktu untuk memulihkan kondisinya setelah mengalami cedera. 

"Kalau saya sih sudah bicara, tapi dia mau istirahat dulu. Mungkin saya bilang prioritas untuk Persib saja saya bilang, tapi dia melihat juga bagaimana di Persib-nya," ungkapnya. 

Umuh merasa yakin, jika empat pemain incaran tersebut sudah bergabung, Persib akan menjadi tim yang disegani di kompetisi sepak bola Liga 1 2019

Baca Juga

"Insyaallah, mudah-mudahan kalau itu sudah masuk empat, saya yakin Persib tidak akan kebulusan (kedinginan)," tegasnya. 

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

Persib BandungUmuh MuchtarLiga IndonesiaLiga 1Berita Olahraga

Berita Terkini