4 Pemain Madura United yang Akan Sulitkan Persela di Depan Pendukungnya Sendiri
FOOTBALL265.COM - Pertandingan dua klub sepak bola Indonesia, Persela Lamongan vs Madura United di laga perempatfinal Piala Presiden 2019, Minggu (31/03/19) akan menghadirkan empat pemain yang siap menjadi bintang.
Dengan kualitas kedua tim yang memiliki banyak keunggulan, ditambah asal muasal kedua klub yang berasal dari Jawa Timur, akan membuat laga nanti semakin menarik untuk dinantikan.
Namun jika melihat di atas kertas, Madura United dengan banyak pemain bintangnya memang lebih menjanjikan untuk bisa meraih kemenangan.
Meski juga tak akan mudah, pemain-pemain Laskar Sappe Kerrab minimal bisa menyulitkan penggawa Persela Lamongan yang tampil di depan suporternya sendiri.
Maka dari itu, berikut INDOSPORT jelaskan lebih lanjut, empat sosok pemain Madura United yang bisa sulitkan Persela Lamongan di laga perempatfinal Piala Presiden 2019.
1. Aleksandar Rakic
Top skor Liga 1 2018 Aleksandar Rakic layak ada di urutan terdepan. Alasannya jelas, karena Rakic merupakan pemain tersubur untuk Madura United di Piala Presiden 2019 ini.
Rakic memimpin dnegan jumlah dua gol. Dua gol yang semuanya dikemas Rakic saat berjumpa Persija Jakarta.
Dengan kualitas dan nalurinya mencetak gol, ancaman Rakic akan semakin menjanjikan bahaya untuk Persela di laga nanti, usai pemain asal Serbia itu kembali ke kampung halamannya menjenguk istri dan putri pertamanya yang baru terlahir ke dunia.
Momen berharga itu tentu akan menjadi motivasi tambahan untuk Rakic untuk bisa menambah pundi-pundi golnya dan mengalahkan Persela Lamongan di babak perempatfinal Piala Presiden 2019.
2. Greg Nwokolo
Selanjutnya ada nama Greg Nwokolo sebagai ancaman ke gawang Persela. Meskipun diakui oleh Dejan Antonic, bila Greg masih belum tentu diturunkan saat melawan Persela nanti.
“Dari tim Madura United semua dalam keadaan oke. Hanya Greg yang kemungkinan tidak bisa main, karena kondisinya fifty-fifty setelah mengikuti pertandingan di Myanmar untuk Timnas," ucap Dejan dalam konferensi persnya.
Namun bila diturunkan nanti, maka akan menjadi mimpi buruk untuk Persela. Secara kualitas, kemampuan Greg tentu sudah banyak diketahui publik sepak bola Indonesia.
Nilai lebih yang bisa membuat Greg semakin berbahaya di laga nanti adalah karena pemain naturalisasi itu baru saja mencetak gol di laga internasional untuk Timnas indonesia.
Usia mencatatkan gol tersebut, tentu Greg akan semakin termotivasi untuk menunjukan kualitasnya. Untuk menunjukan bahwa dirinya memang pantas untuk bisa dan terus dipercaya di Timnas Indonesia.
3. Jaimerson Xavier
Ancaman bukan hanya dari lini depan, pemain belakang Madura United Jaimerson Xavier juga bisa menghadirkan ancaman berbahaya buat Persela Lamongan di laga nanti.
Bertugas sebagai palang pintu, Jaimerson terbukti juga berbahaya di muka gawnag lawan, khususnya ketika momen bola mati atau sepak pojok.
Di Piala Presiden 2019, pemain asal Brasil itu memang belum mencetak gol. Namun catatan tujuh golnya untuk Persija Jakarta di Liga 1 2018, rasanya cukup untuk menggambarkan betapa bahayanya pemain 29 tahun itu.
4. Zah Rahan Krangar
Peran seorang gelandang serang Zah Rahan Krangar adalah nama terakhir yang berpeluang besar menghadirkan bahaya ke gawang Persela Lamongan.
Zah Rahan Krangar sangat layak masuk kedalam hitungan, menyisikan nama-nama penyerang berbahaya lainnya milik Madura united, karena di kaki pemain asal Liberia inilah roh permainan tim akan bergantung.
Posisinya di lini tengah, menjadi jembatan saat Madura United melakukan peralihan dari bertahan ke menyerang. Dengan kecepatan dan keleluasaannya dalam bergerak, secara langsung juga bisa membuka ruang untuk pemain-pemain lainnya.
Hal berbahaya lainnya dari Zah Rahan Krangar untuk Persela Lamongan adalah kemampuannya dalam mengeksekusi bola-bola mati dari tendangan bebas ataupun sepak pojok.
Keduanya bisa berbahaya baik secara langsung ke arah gawang, maupun yang berujung assist ke pemain lain.