x

Menepi 6 Bulan, Bintang Arema FC Segera Obati Kerinduannya di Kanjuruhan

Senin, 1 April 2019 16:32 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Hanif Abdurrauf Sjahbandi.

FOOTBALL265.COM - Beristirahat selama enam bulan pasca cedera, membuat pemain sepak bola Indonesia, Hanif Sjahbandi tak sabar mengobati kerinduannya saat Arema FC menjamu Kalteng Putra di Stadion Kanjuruhan Malang, Selasa (02/04/19) besok.

Baginya, tidak ada lagi yang ingin dirasakannya pada leg pertama babak semifinal piala Presiden itu. Yakni, atmosfer Stadion Kanjuruhan yang dipenuhi puluhan ribu Aremania.

Berbagai sorakan dan nyanyian dari suporter setia Arema itu lah yang sangat dirindukannya selama ini.

Baca Juga

"Yang pasti, saya sudah sangat rindu dengan kehadiran suporter di Stadion Kanjuruhan," kata Hanif Sjahbandi.

Hanif memang berpeluang besar menjalani debut sebagai starter di lini tengah Arema FC, Selasa besok. Sebelumnya, ia sudah mendapatkan 20 menit melawan Bhayangkara FC, sepulang dari agenda Timnas U-23 yang berlaga di Kualifikasi Piala AFC di Vietnam.

"Apalagi, dulu tidak ada suporter yang hadir di stadion waktu saya terakhir kali bermain," sambung gelandang andalan Arema FC berusia 22 tahun tersebut.

Jika diturunkan sebagai starter melawan Kalteng Putra, genap enam bulan lamanya Hanif tidak mengenakan Jersey tim Singo Edan. 

Baca Juga

Terakhir ia berlaga di Kanjuruhan adalah saat ikut mencetak dua gol pada kemenangan 3-1 atas Bali United di kompetisi Liga 1, Oktober tahun lalu.

Namun, cedera berupa patah tulang tangan membuatnya harus menepi secara total dari lapangan hijau. Eks gelandang Persiba Balikpapan itu baru kembali saat bergabung dengan Timnas U-23 jelang berlaga di Piala AFF Kamboja awal tahun ini.

Terus Ikuti Berita Arema FC dan Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

Piala PresidenLiga IndonesiaHanif Abdurrauf SjahbandiHanif SjahbandiArema FCKalteng Putra FCPiala Presiden 2019Bola Indonesia

Berita Terkini