Cuci Gudang! 3 Bintang Barcelona Dijual Sekaligus
FOOTBALL265.COM – Raksasa LaLiga Spanyol, Barcelona, dikabarkan akan menjual tiga pemainnya sekaligus demi menambah dana pembelian pemain baru di jendela transfer musim panas mendatang.
Ketiga pemain tersebut ialah Philippe Coutinho, Ivan Rakitic, dan Samuel Umtiti. Coutinho yang baru didatangkan pada Januari 2018, akan dilego menyusul performanya yang tidak memuaskan.
Pemain dengan gaji tertinggi ketiga di klub asal Catalan tersebut hanya mampu membukukan lima gol dan dua assists dalam 28 pertandingan.
Bila dilihat dari musim 2017/18 lalu, Coutinho yang hanya bermain di paruh kedua musim dengan 18 penampilan berhasil mencetak delapan gol dan lima assists.
Ivan Rakitic menjadi nama kedua yang akan dilepas oleh Blaugrana. Pemain Kroasia ini sebenarnya menjadi pilihan utama di lini tengah pada lima musim terakhir. Namun, usianya yang telah menginjak 31 tahun membuat Barcelona tak tertarik mempertahankannya.
Apabila Rakitic tak segera dijual, harga pasarnya akan menurun seiring dengan kontraknya yang akan habis pada Juni 2021.
Apalagi, klub asuhan Ernesto Valverde tersebut telah menyiapkan penggantinya dalam diri Frankie de Jong pada musim 2019/20 mendatang.
Sementara itu, Samuel Umtiti tak kunjung menjadi pilihan utama Valverde pada musim ini. Ia baru bermain sepuluh kali di liga pada musim 2018/19 ini. Umtiti kalah saing dengan Clement Lenglet dalam memperebutkan posisi tandem Gerard Pique.
Dilansir dari berita sport, Football Espana, penjualan ketiga pemain tersebut diharapkan mendatangkan tambahan 300 juta euro (atau setara 4,8 triliun rupiah).
Barcelona diyakini akan menggunakan pundi-pundi tersebut untuk mendatangkan incaran mereka, yakni Matthijs de Ligt, Luka Jovic, hingga megabintang Prancis Antoine Griezmann.
Ikuti terus Berita Sepak Bola Internasional dan Berita Olahraga lainnya di FOOTBALL265.COM