Starting XI Terbaik Piala Presiden 2019 versi INDOSPORT: 5 Pemain Asing
FOOTBALL265.COM - Turnamen pra musim sepak bola Indonesia, Piala Presiden 2019 baru saja berakhir dengan Arema FC keluar sebagai juara untuk kedua kalinya, Jumat (12/04/19) kemarin malam.
Arema FC berhasil menundukkan Persebaya Surabaya dengan kemenangan 2-0 di leg kedua final Piala Presiden, yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Dengan kemenangan ini, Arema FC pun berhak mengangkat trofi Piala Presiden 2019 dengan kemenangan agregat 4-2 atas Persebaya Surabaya.
Keluar sebagai juara tentu tidak mengherankan jika banyak pemain Arema FC yang masuk dalam Starting XI terbaik Piala Presiden 2019.
Seperti yang sudah dirangkum INDOSPORT berikut Starting XI Terbaik Piala Presiden 2019 versi kami untuk kalian semua.
Formasi 4-3-3
Memakai formasi 4-3-3, akan ada empat bek terbaik, tiga gelandang terbaik dan tiga penyerang terbaik di Starting XI terbaik Piala Presiden 2019 versi INDOSPORT. Dengan total lima pemain asing di dalamnya.
Kiper:
Untuk posisi kiper, label terbaik nampaknya layak disematkan ke kiper Arema FC, Kurniawan Kartika Ajie yang tampil enam kali dan hanya kebobolan tiga gol.
Bek:
Sementara di barisan pertahanan, ada Alfath Fathier yang tampil cukup bagus sebagai bek kiri dengan torehan satu golnya bersama Madura United di kompetisi ini.
Sementara duet jantung pertahanan, pertama tentu saja Hamka Hamzah harus masuk Starting XI terbaik ini. Dia mendapat penghargaan sebagai Pemain Terbaik Piala Presiden 2019, jelas penampilannya sangat apik.
Partner Hamka Hamzah di jantung pertahanan, kami memiliki bek anyar asing Bhayangkara FC, Anderson Salles yang tampil menggila. Sebagai bek tengah, dia berhasil cetak tiga gol di Piala Presiden 2019.
Sementara untuk bek kanan, nampankya nama bek Persija Jakarta, Dany Saputra cukup layak masuk Starting XI Terbaik Piala Presiden 2019. Dia mampu menjaga keseimbangan permainan Persija, yang kerap menurunkan lapis kedua di kompetisi ini.
Gelandang:
Makan Konate jelas harus masuk Starting XI terbaik ini. Dia merupakan motor serangan Arema FC sepanjang Piala Presiden 2019 ini, dengan torehan empat gol atas namanya sendiri.
Di sebelahnya ada rekan setim Konate, yakni Hanif Sjahbandi yang mengawal lini tengah dan memotong serangan-serangan lawan.
Ada juga Damian Lizio, yang meski pun tak berhasil membawa Persebaya Surabaya juara, perannya sepanjang Piala Presiden 2019 tidak boleh dikesampingkan.
Penyerang:
Dua dari tiga penyerang pilihan INDOSPORT adalah top skorer Piala Presiden 2019 yakni Bruno Matos dan Manuchekhr Dzhalilov. Keduanya sama-sama mencetak lima gol di kompetisi ini.
Sementara penyerang di tengah, pilihan jatuh pada striker Arema FC, Dedik Setiawan. Dedik Setiawan mengoleksi empat gol di Piala Presiden 2019 ini.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 dan Piala Presiden 2019 Lainnya Hanya di INDOSPORT