Gara-Gara Bintang Barcelona, Arsenal dan AC Milan Saling Tikam
FOOTBALL265.COM – Arsenal dikabarkan siap tikung AC Milan demi mendatangkan salah satu pemain Barcelona, Malcom. Eks bintang Bordeaux tersebut dikabarkan ingin segera hengkang dari Spanyol musim depan setelah tidak mendapatkan menit bermain yang banyak di Camp Nou musim ini.
Berita sebelumnya menyebutkan kalau pemain yang memiliki nama lengkap Malcom Filipe Silva de Oliveira telah melakukan negosiasi dengan salah satu klub Serie A, AC Milan, dan sudah memasuki tahap pembicaraan yang serius. Namun Arsenal dikabarkan siap menggagalkan misi Rossoneri tersebut dengan memberikan penawaran yang lebih tinggi kepada Kubu Catalan.
Pasca-didatangkan Barcelona dari Bordeaux musim lalu dengan mahar 36,5 juta poundsterling (setara 668,01 miliar rupiah). pemain kelahiran 1997 tersebut jarang menjadi pilihan utama pelatih Valverde. Musim ini, ia baru tampil sebanyak 19 kali di seluruh kompetisi yang diikuti Barcelona dan berhasil melesakan 4 gol dan 2 assist.
Keinginan Arsenal menyerobot Malcom dari AC Milan tampaknya juga tidak akan berjalan dengan mudah setelah Agen Malcom, Elenko Sports Ltda, dikabarkan telah bertemu dengan pemilik AC Milan pada Senin (14/04/19) lalu untuk melakukan negosiasi terkait kepindahan sang pemain ke San Siro musim depan.
Kendati sudah kecolongan start dari Rossoneri, pihak The Gooners kabarnya masih belum menyerah dan akan mencoba membuat penawaran yang lebih tinggi dari klub Serie A tersebut.
Penawaran yang lebih tinggi ini diyakini dapat menggoda Kubu Catalan setelah mereka menyatakan tidak akan melepaskan pemain kelahiran Sao Paolo tersebut ke klub manapun di bawah harga 45 juta poundsterling atau setara 823,71 miliar rupiah.
Kepindahan Malcom ke Barcelona sempat menjadi perbincangan musim lalu, setelah ramai diberitakan bakal merapat ke klub Ibu Kota Italia, AS Roma. Namun sang pemain ternyata lebih memilih bermain di LaLiga ketimbang Serie A musim lalu.
Pemain 22 tahun tersebut diikat dengan kontrak berdurasi 5 tahun oleh Barcelona, yang akan membuatnya berada di Camp Nou sampai tahun 2023.
Meskipun durasi kontraknya masih panjang, namun Malcom menginginkan menit bermain yang banyak dan bersama AC Milan atau Arsenal, ia diyakini bisa mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Bursa Transfer Lainnya di FOOTBALL265.COM