x

3 Kerugian yang Akan Dirasakan Persela Lamongan Bila Datangkan Milos Bosancic

Kamis, 25 April 2019 16:54 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni

FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola Indonesia, Persela Lamongan dirumorkan mendekati eks Timnas Serbia, Milos Bosancic untuk slot pemain asing di Liga 1 2019.

Kabar tersebut tersebar melalui akun media sosial Twitter yang berfokus pada bursa transfer pemain Liga Indonesia, @Indostransfer.

Selain itu, pendukung Persela Lamongan juga telah ramai membanjiri kolom komentar unggahan teranyar Milos Bosancic di Instagram @milosbosancic88.

Baca Juga

Persela Lamongan memang tengah mencari sosok gelandang untuk mengisi slot asing usai melepas playmaker asal Argentina, Jose Sardon.

Jika menilik pada pengalaman yang sudah dilalui Milos Bosancic selama karier profesional, tetap ada kerugian yang akan dirasakan Persela Lamongan jika jadi mendatangkannya.

Berikut INDOSPORT coba tampilkan setidaknya tiga kerugian yang akan dirasakan Persela Lamongan dengan kehadiran Milos Bosancic.

Baca Juga

1. Kontribusi Milos Bosancic

Eks Timnas Serbia U-21, Milos Bosancic yang akan segera gabung Persela Lamongan di Liga 1 2019. Foto: Instagram@milosbosancic88

Kerugian pertama Persela Lamongan jika mendatangkan Milos Bosancic adalah statistik sang pemain saat dia menjalani karier profesional sejak tahun 2006 silam.

Sejak dia gabung klub Korea Selatan, Gyeongnam FC pada tahun 2014 lalu hingga saat ini, Bosancic tidak pernah memberi assist lebih dari lima assist.

Assist terbanyak yang ditorehkan Bosancic saat dia merumput bersama klub Serbia, Red Star Belgrade di musim 2014/15. Dia berhasil menorehkan sebanyak tiga assist di musim tersebut. Jelas, kontribusinya sebagai gelandang tengah perlu dipertanyakan karena statistik ini.


1. 2. Tersingkirnya Wonderkid Sepak Bola Indonesia

Eks Timnas Serbia U-21, Milos Bosancic yang akan segera gabung Persela Lamongan di Liga 1 2019. Foto: Instagram@milosbosancic88

Kerugian kedua adalah Persela Lamongan bisa mengikis talenta besar yang dimiliki salah satu wonderkid sepak bola Indonesia yang kini berada di skuat mereka, yakni Hambali Tolib.

Ya, Persela merekrut Hambali Tolib dari Sriwijaya FC untuk Liga 1 2019. Bahkan Hambali sudah dimainkan di semua empat pertandingan Piala Presiden 2019 lalu.

Jika Bosancic datang ke Persela Lamongan, dia otomatis akan menyingkirkan Hambali. Hambali dan Bosancic punya posisi yang sama, yaitu gelandang serang.

Baca Juga

3. Awam Sepak Bola Asia Tenggara

Yang terakhir adalah pengetahuan Bosancic akan sepak bola Asia Tenggara. Bosancic memang pernah merumput di negara Asia Tenggara, yaitu di Thailand saat Thai League musim 2016 lalu.

Dia tampil sebanyak 21 kali untuk Police Tero FC di musim 2016 dengan hanya mencatat satu gol dan satu assist. Catatan buruk lainnya adalah koleksi lima kartu kuning Bosancic di Thailand.

Hanya merumput di Thailand dan penampilan tidak terlalu mentereng, Bosancic patut diragukan kemampuannya beradaptasi dengan atmosfer sepak bola Asia Tenggara, bahkan di Indonesia.

Euforia Arema FC Juara Piala Presiden 2019

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 Lainnya Hanya di INDOSPORT

Persela LamonganThailandSerbiaLiga IndonesiaLiga 1TRIVIAMilos Bosancic

Berita Terkini