x

Matthijs de Ligt Akhirnya Buka Suara Soal Rumor Masa Depannya

Jumat, 17 Mei 2019 02:13 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Juni Adi
Bek tengah sekaligus kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt sempat memberikan keunggulan di babak pertama atas Tottenham Hotspur.

FOOTBALL265.COM - Kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt tak kunjung juga memberikan kepastian tentang masa depannya usai meraih gelar juara Eredivisie.

Matthijs de Ligt memang tampil gemilang musim ini bersama Ajax Amsterdam. Popularitasnya semakin melejit setelah mengantarkan Ajax tampil di Semifinal Liga Champions 2018/19.

"Ini musim yang hebat. Saya menikmati piala liga, dan Liga Champions meski terisih dari Tottenham," Ujar Matthijs de Ligt dilansir dari Marca.

Baca Juga

Tidak heran jika banyak tim besar yang berlomba untuk memboyong De Ligt. Barcelona pun kabarnya menjadi salah satu klub yang paling ingin mendatangkan pemain berusia 19 tahun tersebut.  

Sementara itu di dunia maya sudah ramai diperbincangkan jika Matthijs de Ligt akan mengikuti jejak rekan setimnya, Frenkie de Jong.

De Jong sudah memastikan diri sebagai pemain Barcelona sejak Januari 2019 lalu. Namun, Matthijs de Ligt masih enggan berbicara soal bursa transfer.

Baca Juga

"Kami baru saja memenangi (liga) dan ini bukan saatnya berbicara soal apakah saya akan mengikuti jejak Frenkie de Jong. Saya  harus memikirkan semuanya selama musim panas ini dan kita lihat apa yang akan terjadi," ujar De Ligt dilansir dari Marca.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Internasional dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM

Bursa TransferBarcelonaLiga ChampionsBola InternasionalFrenkie de JongMatthijs de Ligt

Berita Terkini