x

Fokus Final Copa del Rey 2018/19, Barcelona 'Lupakan' Griezmann

Senin, 20 Mei 2019 09:57 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Antoine Griezmann selebrasi usai cetak gol bersejarah Liga Champions di laga Atletico Madrid vs Club Brugge.

FOOTBALL265.COM – Barcelona untuk sementara bakal melupakan ingar-bingar transfer Antoine Griezmann dari Atletico Madrid demi menjaga fokus pada partai final Copa del Rey akhir Mei 2019 ini.

Kanal berita olahraga internasional Football Espana melaporkan, Ernesto Valerde selaku pelatih Barcelona enggan membahas transfer Griezmann lebih detail sebelum El Barca melakoni partai final Copa del Rey.

Baca Juga

“Benar bahwa kami telah melakukan kontak untuk proses transfer itu. Dan hal tersebut masih berjalan. Namun musim ini belum berakhir bagi kami karena masih ada final Copa del Rey,” ungkap Valverde.

Mantan pelatih Athletic Bilbao itu menegaskan, saat ini fokus timnya adalah untuk menghadapi Valencia pada laga final Copa del Rey. Setelah itu, barulah Barcelona akan membahas rencana pada jendela transfer musim panas, termasuk perihal transfer Griezmann.

“Kami harus tetap fokus memenangi gelar domestik yang tersisa. Setelah pertandingan final, kami baru akan berbicara hal tersebut (rencana transfer). Saat ini kami tidak ingin membicarakan pemain dari tim lain,” tegas Valverde.

Barcelona memang menjadi klub terdepan untuk mendapatkan Griezmann. Apalagi setelah pemain berpaspor Prancis itu membuat keputusan bakal meninggalkan Atletico Madrid akhir musim ini.

Baca Juga

Namun, saat ini Barcelona lebih memilih menjaga fokus menjelang laga final Copa del Rey untuk menggenapi trofi juara LaLiga Spanyol 2018/19 yang sudah dipastikan menjadi milik klub Katalan tersebut.

Barcelona akan melakoni laga final Copa del Rey menghadapi Valencia di Stadion Bennito Villamarin pada tanggal 26 Mei mendatang.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Spanyol Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM

Antoine GriezmannBarcelonaCopa del ReyLiga SpanyolSepak Bola

Berita Terkini