x

Ungkapan Angkuh Cristiano Ronaldo Pasca Juara UEFA Nations League

Selasa, 11 Juni 2019 12:02 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Cristiano Ronaldo berikan pernyataan kontroversial mengenai capaian prestasinya.

FOOTBALL265.COM – Megabintang sepak bola Cristiano Ronaldo memberikan pernyataan kontroversial bahwa dirinya selalu konsisten bisa menjaga permainan terbaiknya. Hal itu terjadi menyusul dirinya tengah sedang diselimuti suasana meluap-luap usai membantu Portugal menjuarai UEFA Nations League pada Senin (10/6/19) di Estadio Do Dragao.

“Tidak ada waktu sepanjang karier saya dimana saya bermain buruk. Jumlah trofi yang saya raih selama 16 tahun terakhir menunjukkan semuanya,” ucap Ronaldo dilansir dari situs sepak bola Marca.

Megabintang milik klub Juventus ini memang terbukti masih bisa berada di level tertinggi sepak bola Eropa meski telah menginjak usia 34 tahun. Ia pun mengaku bisa membungkam kritik yang ditujukan kepada dirinya mengenai usia senjanya.

Baca Juga

Tanda-tanda berhentinya Ronaldo pun masih belum bisa diprediksi. Saat ditanya mengenai masa depannya, ia mengaku sudah berada di titik puncak dan belum tahu harus melakukan apa lagi.

“Saya telah memenangi banyak gelar. Khusus musim ini saja, saya mendapatkan tiga bersama Juventus dan Portugal. Saya telah bermain baik sepanjang musim. Apa lagi yang bisa saya lakukan?” ucap Ronaldo.

Baca Juga

Meski telah mengoleksi 31 trofi, ia menyatakan tidak terlalu terobsesi dengan raihan gelar individu maupun tim. Eks Manchester United dan Real Madrid ini mengaku tidak tahu apakah dirinya pantas mendapatkan begitu banyak trofi tersebut.

Ia kemudian menutupnya dengan melempar kepada publik sepak bola dunia mengenai prestasinya sejauh ini, apakah ia pantas mendapatkannya atau tidak.

Real MadridManchester UnitedCristiano RonaldoPortugalJuventusBola InternasionalSepak Bola

Berita Terkini