x

Jika AC Milan Diizinkan Mundur dari Liga Europa, Ini Klub Penggantinya

Rabu, 19 Juni 2019 08:01 WIB
Editor: Rafif Rahedian
Logo Liga Europa.

FOOTBALL265.COM – Klub ternama Serie A Italia, AC Milan dikabarkan secara eksklusif meminta UEFA untuk mencoretnya dari kompetisi Liga Europa musim depan. Namun permintaan itu belum mendapat respons dari UEFA.

Kabar mengenai Milan yang ingin dicoret dari Liga Europa ini diumumkan langsung oleh reporter SempreMilan.com, Vito Angele. Ia mengungkapkannya melalui akun media sosial pribadinya beberapa saat lalu.

AC Milan secara eksklusif meminta UEFA untuk mengeluarkan mereka dari Liga Europa agar dapat berinvestasi selama satu tahun lagi. Dalam beberapa jam mendatang, Milan berharap respons dari UEFA,” ujar reporter SempreMilan, Vito Angele.

Baca Juga

Keputusan Milan untuk mengundurkan diri dari Liga Europa 2019/20 ini disinyalir karena masalah Financial Fair Play (FFP) yang menimpanya. UEFA menganggap bahwa Rossoneri melanggar FFP pada Desember 2018 lalu.

Otoritas tertinggi sepak bola Eropa tersebut menemukan necara keuangan Milan yang tidak seimbang. UEFA pun akhirnya tidak mengizinkan Milan untuk tampil di kompetisi Eropa dalam dua musim.

Sanksi yang dijatuhkan UEFA kepada Milan ini nantinya baru akan berlaku pada musim 2022/23 dan 2023/24 mendatang. Namun UEFA telah menangguhkan sementara sanksi itu usai Milan mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).

Milan News juga melaporkan jika UEFA akan membuat pengumuman resmi soal diizinkan atau tidaknya Rossoneri mundur dari Liga Europa musim depan.

Baca Juga

Jika Milan benar-benar mendapatkan izin untuk mundur dari kompetisi Liga Europa musim depan, maka harus ada klub Serie A Italia yang menggantikannya. Football Italia menyebutkan jika Torino yang akan menggantikan posisi Milan di Liga Europa 2019/20.

Karena Torino berada di peringkat ke-7 klasemen akhir Serie A Italia. Akan tetapi, Torino harus menjalani babak kualifikasi terlebih dahulu untuk memperebutkan tempat di babak penyisihan grup.

Sedangkan tim yang mendapatkan tiket gratis ke Liga Europa 2019/20, diberikan kepada AS Roma. Pasalnya, tim Serigala Ibu Kota tersebut finis tepat di bawah Milan, yakni peringkat 6 klasemen akhir Serie A Italia.

Liga EuropaUEFAFinancial Fair PlayAC MilanAS RomaTorinoSepak BolaAC Milan News

Berita Terkini