Bek Target Manchester United Berpotensi Pecahkan Rekor Klub
FOOTBALL265.COM – Wonderkid Crystal Palace, Aaron Wan-Bissaka, akan menjadi bek termahal yang pernah direkrut Manchester United jika resmi didatangkan ke Old Trafford pada bursa transfer musim panas 2019 ini.
Pemain sepak bola berusia 21 tahun itu telah masuk radar transfer Setan Merah sejak jelang berakhirnya musim 2018/19. Akan tetapi, kesepakatan antara kedua klub berjalan dengan cukup alot.
Sejumlah penawaran telah dilayangkan tim besutan Ole Gunnar Solskjaer, namun Crystal Palace tetap menolaknya dan memasang harga selangit jika ingin membawa Wan-Bissaka.
Melansir dari berita yang diunggah oleh @Utdreport di Twitter, Manchester United akan melakukan pertemuan dengan perwakilan Crystal Palace di London untuk membahas biaya transfer yang akan dikeluarkan.
Nominalnya pun konon tak main-main. Wan-Bissaka dihargai 47 juta pounds (Rp846 miliar) dan bisa naik menjadi 55 juta pounds (Rp990 miliar).
Nilai transfer tersebut akan memecahkan rekor klub di mana pemain Timnas Inggris U-21 itu akan menjadi bek termahal yang pernah dipinang oleh Manchester United.
Wan-Bissaka juga akan mengalahkan nilai transfer fantastis yang pernah digelontorkan The Red Devils untuk memboyong Victor Lindelof, 31 juta poundsterling (Rp558 miliar); Eric Bailly, 30 juta poundsterling (Rp540 miliar); dan Luke Shaw, 27 juta poundsterling (Rp486 miliar).
Nantinya, ia juga dikabarkan akan menerima upah senilai 80 ribu poundsterling (sekitar Rp1,4 miliar) per minggu. Sementara itu, Mateo Darmian dikabarkan akan menjadi tumbal tambahan biaya yang dibutuhkan klub.
Jika kabar ini benar, Aaron Wan-Bissaka akan jadi pembelian kedua Solskjaer di bursa transfer musim panas ini setelah sukses memboyong Daniel James dari Swansea City awal Juni ini.