Incar Torreira, AC Milan Tawarkan Dua Pemain Menggiurkan Ini ke Arsenal
FOOTBALL265.COM - AC Milan akan menawarkan dua pemain mereka, Franck Kessie dan Ricardo Rodriguez, untuk menjadi bagian proses transfer Lucas Torreira dari Arsenal.
Sebelumnya, Arsenal telah menolak mentah-mentah tawaran Rossoneri yang ingin menukar Kessie dengan Torreira dengan alasan bahwa mereka masih belum ikhlas melepas pemain asal Uruguay itu.
Dengan kondisi seperti ini, AC Milan kabarnya akan menambah satu pemain lagi, yaitu Ricardo Rodriguez, untuk menemani Kessie menjadi bagian dari tukar tambah transfer Torreira, seperti dilansir dari laman portal berita olahraga Metro.
Dengan adanya Ricardo, AC Milan optimistis bisa berhasil mendapatkan Torreira pada bursa transfer musim panas 2019. Pasalnya, Ricardo menjadi salah satu pemain yang diidamkan oleh Unai Emery, pelatih Arsenal, untuk menjadi bagian dari skuatnya.
Meski demikian, The Gunners hanya akan membiarkan Torreira pergi jika mereka telah mendapatkan penggantinya. Kabarnya, Dani Ceballos, gelandang Real Madrid, akan menjadi kandidat kuat untuk menggantikan pemain berusia 23 tahun tersebut.
Ditambah lagi, mereka juga tidak akan pernah melepaskan Torreira jika AC Milan hanya menjadikannya pemain pinjaman, tapi tidak mempermanenkannya.
Lucas Torreira sendiri telah membela Arsenal sejak 2018 yang lalu usai keluar dari Sampdoria. Di bawah bimbingan Emery, ia telah mencetak dua gol dan menyumbang lima assist dari 50 laga yang ia jalani di semua kompetisi.