x

Persela Kembali Gagal Menang, Aji Santoso: Kami Belum Beruntung

Kamis, 27 Juni 2019 10:32 WIB
Penulis: Shintya Maharani | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso (kiri) menilai timnya kurang beruntung saat melawan Bhayangkara FC.

FOOTBALL265.COM - Aji Santoso menilai Persela Lamongan sudah bermain bagus saat menghadapi Bhayangkara FC, namun masih belum beruntung terkait hasil akhir.

Laga tunda pekan keempat Shopee Liga 1 2019, Bhayangkara FC vs Persela Lamongan pada Rabu (26/06/19) di Stadion Patriot Chandrabagha, Bekasi berakhir dengan skor akhir kemenangan telak untuk tuan rumah, yakni 3-1.

Hal ini membuat Bhayangkara FC naik ke peringkat empat, berbanding terbalik dengan sang lawan yang semakin terpuruk ke peringkat ke-17 klasemen Liga 1 2019.

Ditemui saat laga selesai, pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso pun memberikan tanggapannya terhadap penampilan anak didiknya yang belum sama sekali memperoleh kemenangan sepanjang kompetisi berlangsung.

Baca Juga

"Pertandingan sepak bola malam ini masih sama ya, kami tidak dinaungi keberuntungan. Tapi sebenarnya anak-anak dari awal bermain bagus, hanya saja gol pertama dan kedua tidak perlu terjadi kalau pemain kami melakukan antisipasi,"

"Padahal di meeting sudah saya kasih tau (ke pemain) bahwa ada dua pemain Bhayangkara yang memiliki tendangan bebas yang cukup bagus. Tapi mungkin pemain lupa atau kurang sabar jadi membuat kesalahan," jelas Aji pada Rabu (26/06/19) malam.

Pada laga kali ini, berbagai upaya telah dilakukan oleh pelatih berusia 49 tahun tersebut, termasuk mengganti dua pemain asingnya, yakni Rafael Gomes De Oliviera dan Alex Dos Santos Goncalves di tengah permainan.

"Memang saya tadi melakukan pergantian untuk dua pemain asing ya, karena saya lihat mereka malam ini tidak main seperti biasa. Tentunya pelatih akan ambil keputusan secepatnya kalau pemain yang kami pasang tidak bermain bagus," ujar pria asal Malang tersebut.

Baca Juga

Dalam lima pertandingan yang telah dilewati, tim berjuluk Laskar Joko Tingkir ini hanya mendapatkan dua kali seri dan tiga kali kalah.

"Masih ada waktu untuk mempersiapkan tim, yang jelas kami ingin melakukan evaluasi untuk pertandingan ini sebagai persiapan melawan Persebaya Surabaya," pungkasnya.

Sekadar informasi, setelah laga melawan Bhayangkara FC, Persela Lamongan akan kembali melakoni laga tandang menghadapi Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo pada Senin (01/07/19) mendatang.

Aji SantosoPersela LamonganLiga IndonesiaBhayangkara FCLiga 1Bola Indonesia

Berita Terkini