x

Kecewakan Suporter, Arema FC Yakin Aremania Padati Pertandingan Kandang Lawan Persipura

Senin, 1 Juli 2019 13:43 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Lanjar Wiratri
Selebrasi para pemain Arema FC usai mengalahkan Persela. Ian Setiawan/FOOTBALL265.COM

FOOTBALL265.COM - Arema FC tetap optimistis laga kandang mereka berikutnya tetap ramai dihadiri suporter, saat menjamu Persipura Jayapura dalam pekan lanjutan Liga 1 di Stadion Gajayana Kota Malang, Kamis (04/07/19) mendatang.

Sikap itu diyakini klub berlogo singa itu dengan berbagai pertimbangan. Salah satunya, loyalitas dan militansi Aremania yang sudah teruji dalam menemani perjuangan Arema FC, apa pun situasinya.

Baca Juga

"Sebelumya, kita sudah pernah menjalani situasi dan kondisi seperti ini. Kami optimis Aremania tetap datang ke stadion," ujar Media Officer Arema, Sudarmaji.

"Berapa pun jumlahnya, yang paling utama adalah kehadiran Aremania untuk mendukung motivasi tim," tambahnya.

Indikasi menurunnya tingkat kehadiran penonton memang tidak lepas dari hasil mengecewakan sebelumnya. Harapan menuai tiga angka harus sirna, setelah Hamka Hamzah dkk dikalahkan Tira Persikabo dengan skor 1-2, dan ditentukan pada menit-menit akhir.

Baca Juga

Sedangkan faktor keduanya adalah soal hari pertandingan. Big match menjamu tim Persipura akan berlangsung pada Kamis alias hari aktif kerja, plus waktu kick-off yang lebih sore, pukul 15:30 WIB.

"Lagipula, kerinduan terhadap Stadion Gajayana juga luar biasa. Jadi, kami tetap optimistis," pungkas dia.

Atmosfer Stadion Gajayana memang sangat luar biasa setelah Arema FC memindahkan venue dari Kanjuruhan. Sebanyak 25 ribu pasang mata hadir dan meludeskan tiket yang dijual saat laga menjamu Tira Persikabo, Sabtu 29 Juni kemarin.
 

Persipura JayapuraAremaniaLiga IndonesiaArema FCLiga 1Bola Indonesia

Berita Terkini