x

Real Madrid Minta Rp667 Miliar Bagi Klub yang Inginkan James Rodriguez

Jumat, 5 Juli 2019 21:05 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Arum Kusuma Dewi
Real Madrid mematok harga Rp667 Miliar bagi klub yang menginginkan jasa James Rodriguez

FOOTBALL265.COM - Raksasa Spanyol, Real Madrid, telah mematok harga James Rodriguez dengan kisaran nilai 42 juta euro atau sekitar Rp667 miliar setelah Napoli secara resmi melayangkan tawaran untuk pemain berdarah Kolombia tersebut.

Dilansir dari Football Espana, Napoli menjadi peminat terdepan yang ingin mendatangkan mantan pemain Bayern Munchen tersebut. Keinginan Partenopei untuk membawa James Rodriguez sendiri atas keinginan dari sang allenatore, Carlo Ancelotti.

Baca Juga

Mulanya Napoli menawar dengan harga 35 juta euro atau sekitar Rp556 miliar untuk James Rodriguez. Namun tawaran tersebut ditolak oleh Real Madrid yang meminta mahar lebih untuk pemainnya tersebut. Dikabarkan Los Blancos mematok harga berkisar 42 juta euro atau Rp667 miliar.

Selain Napoli, dikabarkan juga ada peminat lain untuk pemain berusia 27 tahun tersebut. Kabar itu lahir setelah beberapa klub Liga Primer Inggris seperti Arsenal turut memantau situasi James Rodriguez yang merasa tak kerasan di bawah arahan Zinedine Zidane.

Baca Juga

James Rodriguez sendiri dilaporkan lebih memilih Napoli karena ingin bereuni dengan Carlo Ancelotti. Keduanya pernah bekerja sama di Real Madrid di mana di bawah asuhan pelatih berpaspor Italia tersebut, dirinya menemukan permainan terbaiknya di Spanyol.

Bursa TransferReal MadridJames RodriguezCarlo AncelottiNapoliLiga SpanyolBola InternasionalBerita Transfer