x

Demi Pulangkan Neymar, Barcelona Tawarkan Pemain Muda Mereka ke PSG

Sabtu, 6 Juli 2019 16:13 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Barcelona kabarnya ingin menjual Malcom ke Paris Saint-Germain demi memulangkan Neymar. MARCO BERTORELLO/AFP/Getty Images.

FOOTBALL265.COM - Barcelona kabarnya berencana menjual pemain muda mereka, Malcom, ke Paris Saint-Germain (PSG) demi memulangkan Neymar pada bursa transfer musim panas 2019.

Barcelona memang berencana untuk melakukan cuci gudang dan membuang para pemain yang kurang bisa diandalkan tim Blaugrana. Ada tiga nama yang muncul di bursa transfer 2019, yaitu Samuel Umtiti, Ivan Rakitic, dan Malcom.

Sebelumnya, klub yang bermarkas di Camp Nou itu ingin menjual Malcom ke klub-klub Liga Primer Inggris. Mereka merasa bisa mendapat dana besar jika sukses melepas winger berusia 22 tahun itu ke Arsenal, Tottenham Hotspur, Liverpool.

Baca Juga

Dengan pemasukan yang besar, pihak Barcelona akan lebih mampu mendatangkan pemain-pemain mahal seperti Antoine Griezmann, Neymar, Kylian Mbappe, dan lain-lain.

Namun ternyata, mereka berubah pikiran. Dilansir dari laman portal berita sepak bola Football Espana, klub raksasa LaLiga Spanyol tersebut berencana menawarkan Malcom ke PSG demi mempermudah langkah mereka membawa pulang Neymar.

Hal tersebut dikarenakan striker asal Brasil itu memiliki harga yang sangat mahal, yakni 222 juta euro atau sekitar Rp3,5 triliun. Harga tersebut sebenarnya sudah diturunkan oleh pihak PSG dari 300 juta euro (sekitar Rp4,8 triliun).

Dengan angka sebanyak itu, tentu Barcelona sangat berat untuk membayar Neymar secara tunai, sehingga mereka memberikan proposal untuk barter pemain. Sebenarnya, mereka pernah menawarkan Philippe Coutinho, tapi sekarang justru beralih ke Malcom.

Baca Juga

Dari sisi klub Ligue 1 Prancis itu sendiri, mereka sudah menyatakan bersedia mendiskusikan transfer Malcom dengan pihak Barcelona. Hanya saja, pembahasan masalah dana belum dibicarakan oleh kedua klub.

Malcom mulai membela Barcelona sejak tahun 2018 lalu. Dilihat dari statistik, winger bernomor punggung 14 itu sudah mencetak empat gol dan menyumbang dua assist dari 24 laga.

Bursa TransferNeymarBarcelonaParis Saint-GermainMalcomBola InternasionalSepak Bola

Berita Terkini