x

Meski PSG Meminta, Juventus Dinilai Mustahil Datangkan Neymar

Rabu, 17 Juli 2019 19:53 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Juventus tampaknya tidak akan mungkin bersedia untuk membeli Neymar dari Paris Saint-Germain mengingat harga pemain yang sangat mahal.

FOOTBALL265.COM - Juventus tampaknya tidak akan mungkin bersedia untuk membeli Neymar dari Paris Saint-Germain (PSG) mengingat harga pemain yang sangat mahal.

Selama ini, Neymar sangat sering dikaitkan bakal kembali ke mantan klubnya, Barcelona. Akan tetapi, ternyata proses perekrutan striker asal Brasil itu tidak semudah yang mereka perkirakan. Sehingga, sampai saat ini masa depan Neymar masih belum jelas.

Melihat hal ini, pihak PSG langsung mengambil tindakan. Selain Barcelona, mereka juga menawarkan Neymar ke klub lain seperti Manchester United, Real Madrid, Bayern Munchen, dan Juventus.

Baca Juga

Akan tetapi, klub raksasa Serie A Italia itu sepertinya tidak akan berani untuk mendatangkannya. Hal ini dikarenakan Juventus akan mengeluarkan dana yang cukup banyak untuk mendatangkan Matthijs de Ligt dari Ajax seperti dilansir dari laman portal berita olahraga Football Italia.

Baca Juga

Sebelumnya, baik Bianconeri maupun De Ligt sudah menjalin kesepakatan personal, yaitu gaji plus bonus yang jika ditotal menjadi 12 juta euro atau sekitar Rp187 miliar per musim dengan kontrak dua tahun.

Untuk biaya transfer, klub sepak bola Turin itu harus menyiapkan dana 75 juta euro atau sekitar Rp1,1 triliun untuk merealisasikan kepindahan pemain berusia 19 tahun itu.

Dengan harga setinggi itu, akan sangat berat bagi Juventus untuk memboyong pemain lain seperti Neymar dari Paris Saint-Germain yang memiliki harga kurang lebih 180 juta euro atau sekitar Rp2,9 triliun. Karena, jika mereka memaksakan diri untuk merekrutnya, Juventus berpotensi terkena sanksi Financial Fair Play (FFP) dari UEFA.

Bursa TransferNeymarParis Saint-GermainJuventusMatthijs de LigtSepak Bola

Berita Terkini