x

Hadapi Bali United, Persib Bandung Usung Misi Tembus 5 Besar Klasemen

Kamis, 25 Juli 2019 19:25 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Indra Citra Sena
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengusung misi mengalahkan Bali United demi menembus lima besar klasemen Shopee Liga 1

FOOTBALL265.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengusung misi mengalahkan Bali United demi menembus posisi lima besar klasemen Shopee Liga 1 2019, Jumat (26/7/19).

Seperti rilis yang diterima oleh tim INDOSPORT, Robert memprediksi pertandingan kontra Bali United akan berlangsung menarik jika melihat dari kualitas individu kedua tim di Stadion Si Jalak Harupat.

Baca Juga

"Sungguh pertadingan yang menarik menurut opini saya. Bali United merupakan salah satu kandidat juara liga. Mereka punya kemampuan indiidual sehingga banyak opsi, banyak pemain berkualitas," ujar Robert Rene Alberts.

Menembus lima besar klasemen Shopee Liga 1 2019 menjadi motivasi tersendiri bagi Supardi Nasir dkk. dalam duel versus Bali United sehingga kemenangan dan meraih poin tiga akan dipatok Persib Bandung sebagai target utama.

"Motivasi pemain sedang tinggi karena jika meraih kemenangan besok kami bisa naik ke posisi lima besar. Itulah yang menjadi inspirasi untuk seluruh pemain. Saya sangat menantikan laga besok," tambahnya.

Baca Juga

Persib Bandung saat ini menduduki peringkat kesembilan dengan raihan 13 poin, sedangkan Bali United unggul di posisi kedua dengan perolehan 19 poin dari sembilan laga. Kemenangan akan mengantarkan pasukan Robert Rene Alberts naik ke lima besar menggusur Borneo FC.

Persib BandungRobert Rene AlbertsBali UnitedLiga IndonesiaShopee Liga 1

Berita Terkini