Egy Maulana Vikri Tak Dimainkan Lechia Gdansk di Liga Europa, Netizen Indonesia Ngamuk
FOOTBALL265.COM - Egy Maulana Vikri harus menunda debutnya tampil di kompetisi level Eropa, bersama Lechia Gdansk kala menjamu wakil Denmark, Brondby di laga Kualifikasi Liga Europa 2019/20 pada Jumat (26/07/19) malam WIB.
Kepastian itu diketahui setelah nama Egy Maulana Vikri, tidak masuk dalam susunan pemain yang diturunkan oleh pelatih Piotr Stokowiec, baik starter maupun pemain cadangan.
Padahal, pemain asal Medan itu telah didaftarkan dalam kuota 26 pemain Lechia Gdansk yang akan berlaga untuk Kualifikasi Liga Europa musim ini. Sebagai gantinya, Stokowiec lebih memilih mengandalkan penyerang berpengalaman.
Trio maut yang diturunkan adalah Flavio Paixao, Lukas Haraslin dan Zarko Udovicic. Sedangkan penyerang cadangan, diisi oleh Artur Sobiech.
Di sisi lain, gagalnya Egy Maulana Vikri tampil di kompetisi kasta kedua antar klub Eropa itu membuat publik Tanah Air geram. Padahal, mereka sudah rela bergadang demi menyaksikan aksi salah satu bakat muda terbaik Indonesia tersebut.
Publik pun menuangkannya kekecewaannya di kolom komentar Instagram resmi Lechia Gdansk. Kebanyakan dari netizen Indonesia melontarkan komentar bernada sinis, hingga makian. Berikut beberapa komentarnya:
Lechia Gdansk sendiri mengawali perjuangannya untuk berlaga di putaran final Liga Europa, dimulai dari ronde kedua babak kualifikasi setelah menjuarai Piala Polandia musim 2018/19 lalu.