x

Prediksi Pertandingan Liga 2 2019: Persita Tangerang vs Perserang Serang

Jumat, 26 Juli 2019 20:39 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Pertandingan Persita Tangerang vs Perserang Banten.

FOOTBALL265.COM - Berikut prediksi pertandingan Liga 2 2019 antara Persita Tangerang vs Perserang Serang pada Minggu (28/07/19) pukul 15.30 WIB sore.

Dalam pertandingan Persita Tangerang vs Perserang Serang yang akan dimainkan di Stadion Benteng Taruna, Tangerang akan menyajikan duel sengit.

Persita Tangerang vs Perserang Serang, secara berurutan saat ini berada di urutan kelima dan keenam klasemen sementara Liga 2 2019 wilayah Barat.

Baca Juga

Persita Tangerang menghadapi perlawanan ketat dari Perserang usai menelan kekalahan tipis 1-0 dari PSMS Medan di Stadion Teladan, Rabu (24/07/19) kemarin.

Berbanding terbalik dengan Persita, Perserang Serang mencatat kemenangan meyakinkan 2-0 atas PSCS Cilacap pada Selasa (23/07/19) kemarin. Melihat laga terakhir, jelas saja Perserang cukup diuntungkan karena lebih sehari dalam persiapan tim.

Baca Juga

Persita Tangerang tentunya menargetkan kemenangan di laga lanjutan Liga 2 2019, di mana mereka sudah tanpa kemenangan dalam dua laga terakhir. Padahal terakhir kali menang, saat menaklukkan Sriwijaya FC 2-0 pada pekan ke-5 lalu.

Penyerang berusia 25 tahun Persita Tangerang, Aldi Al Achya juga akan mencoba kembali mencetak gol. Terakhir kali, dia mencetak gol untuk timnya saat menang 2-0 atas Sriwijaya FC.

Baca Juga

Player to Watch:

Sirvi Arfani (Persita Tangerang)

Pemain Persita Tangerang, Sirvi Arfani saat bermain di Liga 2 2019. Foto: Official Persita Tangerang

Perserang Serang nampaknya harus mewaspadai pergerakan dari penyerang lokal Persita Tangerang, Sirvi Arfani. Karena penampilan tajamnya di lini depan Persita, kini Sirvi memuncaki daftar top skorer sementara Liga 2 2019.

Sirvi kini sudah mengantongi sebanyak enam gol, di mana dirinya merupakan pencetak hattrick pertama di Liga 2 2019 ini. Yaitu saat Persita Tangerang melibas Persibat Batang 4-0 pada pekan ke-3 Liga 2 2019.

Baca Juga

Hari Habrian (Perserang Serang)

Gelandang Perserang Serang Hari Habrian, harus ditandu keluar lapangan saat melawan Sriwijaya FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Minggu (23/6/19) sore. INDOSPORT/Muhammad Effendi

Sementara itu dari Perserang Serang ada gelandang yang cukup produktif yaitu Hari Habrian. Hari juga merupakan mantan pemain Persita Tangerang yang hampir membawa calon lawannya Minggu nanti promosi ke Liga 1 2019.

Setelah Persita gagal promosi, Hari pun memutuskan untuk hengkang dan membela klub kota kelahirannya, Perserang Serang. Di Liga 2 2019 sejauh ini, Hari sudah mencetak sebanyak empat gol untuk Perserang.

Baca Juga

Lima Pertandingan Terakhir Persita Tangerang

Lima Pertandingan Terakhir Perserang Serang

Baca Juga

Lima Pertandingan Terakhir Persita Tangerang vs Perserang Serang

Persita TangerangPSMS MedanPrediksiPSCS CilacapPerserangPSGC CiamisJadwal PertandinganLiga IndonesiaPersiraja Banda AcehLiga 2

Berita Terkini