4 Pemain Andalan Alami 'Masalah', Madura United Turunkan Sejumlah Wonderkid
FOOTBALL265.COM - Madura United telah berada di Jakarta untuk menjalani laga pekan ke-13 Liga 1 2019 melawan Bhayangkara FC, Senin (05/08/19) mendatang di Stadion Madya Senayan, Jakarta. Tim Sapeh Kerrab memboyong 18 pemain termasuk di antaranya sejumlah pemain muda.
Para pemain muda tersebut dibawa serta, lantaran Madura United kehilangan empat pemain andalan yakni Greg Nwokolo, Asep Berlian Fandri Imbiri dan Alfath Fathier yang harus absen karena cedera dan larangan bertanding. Hal itu pun diakui menjadi tantangan tersendiri bagi tim, sebab Madura menargetkan meraih poin penuh di markas Bhayangkara.
"Kami ada masalah dimana beberapa pemain cedera. Tapi ini kesempatan besar buat pemain lain dan siapa pun yang diturunkan pasti mainnya juga bagus," kata pelatih Madura, Dejan Antonic.
"Kami mau curi poin disini, jadi kami harus kerja keras," tegasnya.
Dejan mengatakan, absennya para pemain senior pun jadi kesempatan besar bagi para pemain muda untuk unjuk gigi. Nama-nama seperti Kadek Raditya, Syahrian Abimanyu, M. Fajar hingga Gufroni Al Makruf bisa saja diturunkan dari menit awal, asal mau bekerja keras dan menunjukan di latihan.
"Ini kesempatan besar bagi pemain muda. Sekali lagi Madura ada empat pemain muda yang dibawa dan sekarang ada waktu di laga supaya mereka bisa pelajari, sebab saya tidak suka bilang ada pemain inti atau tidak," urainya.
"Tidak ada nama besar, semua harus kerja keras, semua profesional dan kami lihat besok siapa yang layak dimainkan," imbuh Dejan.