x

Joget Ronaldo di Iklan Shopee Dinilai Konyol, Media Asing Sampai Heboh

Rabu, 21 Agustus 2019 08:00 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi

FOOTBALL265.COM - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, tak henti menjadi sorotan. Apalagi setelah ia menjadi bintang iklan e-commerce­ Shopee baru-baru ini.

Bagaimana tidak bikin heboh, aksi Ronaldo dalam iklan ini dinilai amat konyol. Di dalam iklan tersebut, Ronaldo bergaya mencetak gol dengan free kick-nya yang khas, lalu diakhiri dengan aksi Shopee dance yang terinspirasi dari lagu “Baby Shark”.

Aksi CR7 makin terlihat tidak biasa karena ia tiba-tiba bergoyang sambil memegang smartphone.

Baca Juga

Tak heran, iklan ini langsung jadi bahan obrolan di dunia maya, khususnya Twitter. Bahkan tak hanya oleh netizen Indonesia, iklan ini juga viral dan mendapat tanggapan dari warganet dunia. Salah satunya dari akun centang biru @FootyAccums.

“Cristiano Ronaldo bernilai sekitar 500 juta pounds dan seseorang masih bisa meyakinkannya untuk membintangi iklan ini”.

“Ronaldo bersuara seperti Arnold Schwazenegger di bagian akhir. Lol,” cuit akun @AntonioLeonPES.

Namun tak hanya netizen, media-media online asing pun habis-habisan mengomentari iklan Ronaldo tersebut.

Media asal Australia, 10Daily, bahkan menyebut saking buruknya iklan ini, otak penonton bisa-bisa meleleh!

Iklan Shopee yang dibintangi Cristiano Ronaldo jadi sorotan media luar.

Pun dengan media Inggris bernama Indy 100 yang ikut menyoroti jogetan eks Real Madrid ini.

Media asal Inggris pun ikut memberitakan iklan Shopee ini.
Baca Juga

Iklan Shopee ini sendiri memang telah ditayangkan secara serentak di tujuh negara sejak Jumat (16/08/19) kemarin. Mengingat nama besar Ronaldo dan keunikan aksinya, tak heran iklan Shopee ini sukses viral dan mendapat respons beragam.

Kemunculan Cristiano Ronaldo merupakan kejutan lain yang dihadirkan Shopee setelah selama ini selalu membuat gebrakan yang tidak disangka dalam iklan-iklannya. Apakah iklan ini sukses? Bagaimana menurut kalian? 

Cristiano RonaldoJuventusLiga ItaliaBola InternasionalSepak BolaShopee

Berita Terkini