Demi Tahan Dzeko, Florenzi Sempat Tawarkan Ban Kapten AS Roma
FOOTBALL265.COM – Sikap terpuji ditunjukkan oleh kapten AS Roma, Alessandro Florenzi. Demi membujuk Edin Dzeko agar mau bertahan, Florenzi sempat menawarkan ban kapten pada penyerang asal Bosnia tersebut.
Masa depan Dzeko di AS Roma sempat menjadi misteri setelah sang pemain santer dikait-kaitkan dengan Inter Milan. Bomber berusia 33 tahun itu memang menjadi buruan utama Nerazzuri pada jendela transfer musim panas ini.
Namun Dzeko mengakhiri segala rumor tentang kepindahannya dengan meneken kontrak baru bersama AS Roma. Eks penggawa Manchester City itu pun dipastikan bertahan di Olimpico hingga tahun 2022.
Alotnya negosiasi dengan Dzeko sempat membuat AS Roma nyaris putus asa. Demi membujuk sang pemain agar mau bertahan, kapten tim Alessandro Florenzi bahkan sampai harus turun tangan.
Florenzi diketahui merelakan ban kapten AS Roma kepada Dzeko jika rekan setimnya itu bertahan. Hal itu diungkapkan sendiri oleh Dzeko setelah ia menyetuji perpanjangan kontrak yang disodorkan oleh Giallorossi.
“Florenzi berkata pada saya, ‘kalau kamu tanda tangan (kontrak), saya akan berikan ban kapten’. Dan kemudian setelah saya teken kontrak, dia berkata ‘ini milikmu’, tapi saya jawab, ‘tidak, ini milikmu. Kamu adalah kapten kami’,” kata Dzeko, dikutip dari Corriere dello Sport.
Meski akhirnya tak sampai memberikan jabatan kapten kepada Dzeko, namun sikap berkelas yang ditunjukkan Florenzi menunjukkan bahwa pemain yang musim lalu mencetak 14 gol di semua kompetisi itu masih sangat dibutuhkan AS Roma.
Kepastian masa depan Edin Dzeko membuat AS Roma optimis menatap musim baru kompetisi Serie A Italia 2019/20. Selain sukses mempertahankan Dzeko, Giallorossi juga memboyong sejumlah pemain baru diantaranya Leonardo Spinazzola, Jordan Veretout, dan terakhir Davide Zappacosta.