x

Rival Sekota Real Madrid Layangkan Proposal Untuk Bintang Sensasional Inter Milan

Sabtu, 31 Agustus 2019 15:56 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak

FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola LaLiga Spanyol yang juga merupakan rival sekota Real Madrid, Atletico Madrid, kabarnya telah mengajukan penawaran untuk merekrut striker Inter Milan, Mauro Icardi.

Setelah kesulitan untuk melepas Mauro Icardi ke AS Roma, Napoli, dan Juventus, Inter Milan akhirnya punya rencana baru, yaitu menawarkan pemain asal Argentina tersebut ke klub lain melalui jalur pinjaman dengan opsi pembelian di akhir kontrak.

Langkah Nerazzurri tersebut ternyata mendapat respons positif dari Real Madrid yang ingin menggantikan striker andalan mereka, Karim Benzema, dengan Icardi. Meski demikian, belum ada perkembangan informasi terkait rencana Los Blancos.

Baca Juga

Ternyata, seperti dilansir dari laman portal berita olahraga Sportsmole, rival sekota mereka, Atletico Madrid, juga menaruh minat dengan pemain sepak bola Inter Milan itu. Kabarnya, mereka telah melayangkan penawaran mereka untuk meminjam Icardi selama satu musim.

Akan tetapi, belum ada informasi lebih lanjut terkait berapa dana yang akan mereka keluarkan. Namun, yang pasti, pihak Inter Milan sendiri kabarnya akan mempertimbangkan proposal tersebut.

Baca Juga

Hanya saja, ada satu masalah yang harus dihadapi oleh Atletico, yaitu bahwa Icardi masih enggan untuk meninggalkan Giuseppe Meazza. Striker berusia 26 tahun itu lebih memilih untuk memperjuangkan posisinya daripada harus pindah klub.

Terlepas dari Mauro Icardi, baik Atletico Madrid maupun Real Madrid harus secepatnya mengajukan tawaran serius kepada Inter Milan, sebelum bursa transfer musim panas 2019 tutup pada 2 September mendatang.

Bursa TransferReal MadridAtletico MadridLaLiga SpanyolSerie A ItaliaInter MilanMauro IcardiSepak Bola

Berita Terkini