x

Resmi, PSIS Semarang Tak Daftarkan Shohei Matsunaga untuk Putaran Kedua

Minggu, 1 September 2019 09:19 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Shohei Matsunaga (kanan) resmi dicoret PSIS Semarang.

FOOTBALL265.COMPSIS Semarang tak mendaftarkan Shohei Matsunaga untuk putaran kedua Shopee Liga 1 2019. Gelandang asal Jepang yang baru bergabung jelang dimulainya musim 2019 itu bakal dipersilakan mencari klub baru.

“Terhitung hari ini, kami tidak memasukkan nama Shohei Matsunaga dalam skuat yang didaftarkan pada putaran kedua. Untuk selanjutnya, kami akan pinjamkan atau lepas permanen apabila ada klub yang berminat,” ujar CEO PSIS, Yoyok Sukawi.

Baca Juga

Menurut Yoyok, jebolan akademi Schalke 04 asal Jepang itu bukanlah pemain yang cocok dengan rencana permainan tim Mahesa Jenar di putaran kedua. Ia kemudian akan mencari pemain yang lebih sesuai dengan kebutuhan teknis tim.

“Secara teknis, Shohei tidak masuk skema PSIS untuk ke depannya. Sebagai penggantinya, tunggu saja tanggal kedatangannya,” lanjutnya.

Baca Juga

Dengan ‘dicoret’-nya pemain berusia 30 tahun itu, jatah pemain asing asal Asia yang dimiliki PSIS menjadi lowong. Namun, belum bisa dipastikan apakah pengganti Matsunaga merupakan pemain asing Asia atau lokal.

Meski tak didaftarkan, Matsunaga sebelumnya menjadi pemain yang cukup diandalkan. Ia mengemas 12 penampilan dan mencetak satu gol kala mengalahkan Persela Lamongan. Selain itu, ia juga mencetak satu assist kala bermain imbang dengan Persebaya Surabaya.

Bursa TransferJepangPSIS SemarangShohei MatsunagaLiga IndonesiaYoyok SukawiSepak BolaBola IndonesiaBerita TransferShopee Liga 1

Berita Terkini