x

Terlanjur Jatuh Hati, Bayern Munchen akan Permanenkan Si Penyihir Kecil dari Barcelona?

Jumat, 13 September 2019 15:20 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Nugrahenny Putri Untari

FOOTBALL265.COM - Pemain pinjaman dari Barcelona, Philippe Coutinho, sudah berhasil membuat Bayern Munchen selaku tim peminjam tertarik. Mungkinkah klub raksasa Bundesliga Jerman tersebut akan mempermanenkannya?

Salah satu pemain Die Roten, Benjamin Pavard, menyatakan timnya sangat terkesan dengan kemampuan Coutinho usai didatangkan dari Blaugrana pada bursa transfer musim panas 2019. Meski demikian, Coutinho masih harus beradaptasi.

"Dia masih belum 100 persen mengeluarkan kemampuannya, karena terlambat bergabung. Dia butuh lebih banyak waktu untuk ikut bertanding, saya yakin dalam beberapa minggu ke depan kita akan melihat pemain kelas dunia," tutur Pavard dilansir laman berita Football Espana.

Baca Juga

"Dia merupakan penyihir kecil dan kami sudah jatuh hati dengannya. Tidak hanya merupakan pemain yang sangat bagus, Coutinho juga memiliki sikap baik dan bijaksana," tutup Benjamin Pavard.

Julukan Si Penyihir Kecil sendiri memang sempat diberikan untuk Coutinho ketika dirinya masih bermain bersama Liverpool. Pemain Timnas Brasil ini mendapat julukan demikian karena kemampuan visi dan passing yang mengagumkan.

Selain itu, pemain berusia 27 tahun ini juga dianggap sebagai playmaker aandal. Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini terbilang memiliki keahlian hebat dari segi dribbling, kecepatan, dan kelincahan.

Baca Juga

Sayang meski memiliki performa yang menjanjikan, Philippe Coutinho justru dipinjamkan oleh Barcelona ke Bayern Munchen, yang menggunakan jasanya selama semusim dengan biaya 8,5 juta euro (Rp131 miliar).

Bayern Munchen bisa mempermanenkannya pada tahun 2020 dengan membayar 120 juta euro (Rp1,9 triliun). Menarik untuk diikuti bagaimana kelanjutan nasib mantan bintang emas Liverpool tersebut di kancah Bundesliga Jerman. 

BarcelonaBundesliga JermanBayern MunchenPhilippe CoutinhoBola InternasionalBenjamin PavardSepak Bola

Berita Terkini