x

Bakal Terlalu Kejam, Bayern Munchen Enggan Mainkan Coutinho dan Muller Bersama

Sabtu, 21 September 2019 14:26 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Ivan Reinhard Manurung

FOOTBALL265.COM – Pelatih Bayern Munchen, Niko Kovac, mengaku enggan menurunkan Philippe Coutinho dan Thomas Muller secara bersamaan. Menurut Kovac, keberadaan keduanya di atas satu lapangan akan berefek kejam bagi peluang kemenangan Bayern.

“Dengan Coutinho dan Muller, kami akan terlalu menyerang. Keduanya jelas punya kualitas, tetapi kami butuh keseimbangan yang baik. Untuk saat ini, memainkan keduanya secara bersamaan bukanlah opsi terbaik,” ucap Kovac dilansir dari Bavarian Football Works.

Baca Juga

Sejauh ini, Kovac pun selalu melakukan hal tersebut. Coutinho hampir selalu dimasukkan untuk menggantikan posisi Muller. Dalam laga Liga Champions terakhir melawan Crvena Zvezda, Muller pun masuk menggantikan Coutinho.

Masuknya Muller dan Coutinho secara bergantian disinyalir merupakan opsi rotasi. Pasalnya, Kovac menilai keduanya sangat baik jika dimainkan di posisi gelandang serang tengah. Pria asal Kroasia itu juga tak ingin keduanya menderita cedera bersamaan.

Baca Juga

Selain itu, dari segi taktik, kedua pemain itu bisa dimainkan di sisi sayap. Namun, Bayern sendiri juga memiliki pemain sayap yang melimpah. Sejauh ini, Kovac lebih nyaman mengandalkan Serge Gnabry, Ivan Persic, atau Kingsley Coman di sisi pinggir lapangan.

Bayern Munchen diperkirakan akan melakukan hal yang sama dalam laga pekan kelima Bundesliga Jerman 2019/20 melawan Koln, Sabtu (21/09/19) malam nanti. Muller, yang telah mencetak satu gol dan tiga assists pada musim ini, diprediksi akan tampil sejak awal.

Bundesliga JermanBayern MunchenThomas MullerPhilippe CoutinhoNiko KovacBola InternasionalSepak Bola

Berita Terkini