Persik Kediri Belum Mau Bicara Peluang Lolos Babak 8 Besar Liga 2
FOOTBALL265.COM - Budiarjo Thalib menginstruksikan pemain Persik Kediri untuk tetap fokus terhadap sisa laga, tanpa memikirkan lebih dulu perihal peluang lolos ke babak 8 besar kompetisi Liga 2 2019.
Di antara sederet tim di Wilayah Timur, Persik Kediri memegang peluang paling besar. Status mereka pun saat ini menjadi pemuncak klasemen dengan perolehan 27 poin dari 16 laga.
Pencapaian itu mengungguli sejumlah tim lainnya di Grup Timur. Mitra Kukar berada di urutan kedua dengan 26 poin, diikuti Martapura FC dan PSBS Biak yang mengumpulkan 23 poin, serta PSIM Yogyakarta dan Persis Solo dengan 21 angka.
"Saya rasa masih panjang, jadi jangan bicara itu dulu. Lebih baik fokus di pertandingan sisa," ujar Budiarjo Thalib.
Opini Pelatih Persik itu memang benar adanya. Tipisnya jarak poin diantara 6 tim papan atas di Grup Timur itu, membuat peluang mereka sama besarnya untuk melaju ke babak 8 besar.
"Kami ingin sapu bersih siapa saja lawan di kandang. Setelah itu, baru bicara soal peluang ke babak 8 besar," sambung dia.
Persik pun Berpeluang mengunci satu tiket sebagai juara Grup Timur lebih awal. Hanya satu kali away saja dilakoni Septian Bagaskara dkk ke markas Persatu Tuban, sedangkan tiga lainnya adalah home, dimulai saat menjamu Mitra Kukar, Madura FC dan Bogor Sulut United.