x

Janji Manajemen PSMS Medan Jika Lolos ke Babak 8 Besar Liga 2 2019

Senin, 21 Oktober 2019 00:22 WIB
Penulis: Aldi Aulia Anwar | Editor: Juni Adi
Skuat PSMS Medan.

FOOTBALL265.COM - PSMS Medan akan melakoni laga hidup mati mereka untuk ambisi finis di posisi empat besar klasemen akhir Liga 2 2019 Wilayah Barat atau lolos ke babak 8 besar.

Skuat berjuluk Ayam Kinantan itu akan melakoni laga pamungkas mereka di penyisihan grup dengan melawan Aceh BaBel United dalam laga tunda pekan ke-19 di Stadion Teladan, Medan, Senin (21/10/19) sore.

Tentu tiga poin menjadi harga mati bagi PSMS untuk melenggang ke babak selanjutnya. Sebab PSMS yang kini bertengger di peringkat 4 klasemen sementara (poin 34), ditempel ketat dengan dua pesaing lainnya yakni Perserang Serang (peringkat 5, poin 33) dan PSCS Cilacap (peringkat 6, poin 33).

Baca Juga

Menyikapi hal itu, manajamen PSMS siap memberikan motivasi lebih bagi Legimin Raharjo dkk, termasuk bakal ada bonus menanti jika target awal lolos 8 besar terealisasi.

"Tentu itu pasti ada (bonus), sebagai bentuk penghargaan kita sampaikan kepada pemain dan saya kira tidak perlu kita sebut (nominal bonus)," kata penanggungjawab klub PSMS, Mulyadi Simatupang, Minggu (20/10/2019).

"Tapi selama ini juga kita kepada para pemain yang namanya hak-hak pemain, mulai dari gaji dan uang saku kita berikan. Saya yakinkan tentu atmosfir di 8 besar nanti, pasti yang diterima (bonus) tentu akan berbeda dengan di penyisihan," lanjutnya.

Baca Juga

Akan tetapi, lanjut Mulyadi, ia berpesan kepada para pemain untuk lebih dulu fokus dan tampil 'fight' menghadapi BaBel United untuk meraih kemenangan.

"Artinya saya harap dengan sudah kami lakukan selama ini untuk pemain dapat terus semangat dan besok raih 3 poin. Tapi pesan saya fokus dan fight dulu untuk laga besok," pungkas pria yang juga menjabat sebagai manajer tim PSMS itu.

PSMS MedanLiga IndonesiaLiga 2Bola Indonesia

Berita Terkini