Rizky Pora Cetak 2 Assist, Djanur Justru Andalkan Sosok Ini di Barito
FOOTBALL265.COM – Barito Putera berhasil memenangkan laga Shopee Liga 1 2019 kontra PSIS Semarang di Stadion Demang Lehman, Selasa (22/10/19) malam berkat dua assist dari Rizky Pora. Namun, pelatih Djajang Nurdjaman justru memuji pemain lainnya yang tampil gemilang di laga tersebut.
Barito Putera memastikan kemenangan 2-0 atas PSIS Semarang di pekan ke-24 kompetisi Shopee Liga 1 2019. Dua gol tersebut masing-masing dicetak oleh Donny Monim dan Rafael Silva, memanfaatkan sepak pojok dari Rizky Pora.
Strategi tersebut nampaknya sudah disiapkan pelatih Djajang Nurdjaman sebelum laga, di mana ia memahami betul gaya bermain PSIS Semarang di bawah asuhan Bambang Nurdiansyah.
“Saya pikir prediksi kami tentang permainan PSIS sudah kami pelajari, dan boleh dikatakan tepat juga apa yang kami persiapkan di latihan,” jelas Djanur dalam sesi konferensi usai pertandingan, Selasa (22/10/19) malam.
“Mereka (PSIS) lebih banyak menunggu tadi, kemudian mereka melakukan counter attack. Kami pun tidak bisa leluasa menyerang karena mereka menunggu banyak pemain di belakang, sehingga kami tidak bisa mencetak gol dari open play.”
Menariknya, selain menempatkan Rizky Pora sebagai eksekutor tendangan pojok atau corner kick, Djanur juga bertumpu pada Evan Dimas untuk memimpin serangan dari lini tengah, dan strategi tersebut terbilang sukses hingga berhasil meraih tiga poin.
“Makanya kami persiapkan dari latihan, terutama dalam OT (official training) kemarin, dari set piece, dan alhamdulillah dua-duanya kita bisa cetak gol dan itu dari apa yang kita persiapkan dalam latihan.”
“Kita prediksi PSIS akan main menunggu, sehingga kita juga butuh orang sebagai dirigen yang bisa memainkan bola lebih banyak di tengah. Cuma sayangnya Evan agak sedikit cedera, jadi kita ganti,” pungkasnya.
Selanjutnya, Barito Putera akan menghadapi sang pemuncak klasemen Liga 1, Bali United di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (27/10/19) mendatang.