Incar Bintang Asal Asia, Juventus Dibantu 2 Hal Tak Terduga Ini
FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola Serie A Liga Italia, Juventus mendapat bantuan dari dua hal tak terduga untuk mempermudah langkah mereka dalam mendapatkan bintang Tottenham Hotspur asal Asia, Son Heung-min, tahun depan.
Beberapa waktu yang lalu muncul kabar bahwa Napoli dan Real Madrid meminati pemain Tottenham Hotspur yang bernama Son Heung-min. Namun ternyata, Juventus juga mengincar striker Liga Inggris itu untuk membenahi lini depan mereka.
Rencana tersebut setelah pihak klub berpotensi mendapatkan siraman modal dari para pemegang saham Juventus sebanyak 300 juta euro atau sekitar Rp4,6 triliun. Ini memang permintaan dari Bianconeri sendiri agar mereka bisa bersaing dengan Real Madrid dan Barcelona.
Dengan dana sebesar itu, Bianconeri langsung mengincar banyak pemain, seperti Kylian Mbappe dan Neymar dari Paris Saint-Germain, Paul Pogba dari Manchester United, Joao Felix dari Atletico Madrid, Jadon Sancho dari Borussia Dortmund, dan Son Heung-min dari Tottenham Hotspur.
Untuk bisa mendapatkan striker asal Korea Selatan tersebut, Juventus bisa memanfaatkan dua hal. Berdasarkan keterangan agen dari sang pemain, Thies Bliemeister, seperti dilansir dari laman portal berita olahraga The Sun, Heung-min akan senang berlaga di Italia karena dia suka makanan Italia dan penduduk negara tersebut.
"Son suka di Italia. Dia suka makanannya dan orang-orang di sana. Memang tidak mudah untuk mendatangkannya dari Tottenham karena dia dibanderol dengan harga yang cukup mahal. Namun, suatu hari nanti, bisa saja hal itu berubah," ujar Bliemeister.
Makanan dan penduduk Italia adalah dua hal yang bisa dimanfaatkan oleh Juventus untuk mengiming-imingi Son Heung-min agar dirinya bersedia angkat kaki dari klub sepak bola Liga Inggris tersebut. Namun, jika dilihat dari situs Transfermarkt, Juventus harus menyiapkan dana 82 juta euro atau setara Rp1,2 triliun untuk bisa merekrut Heung-min.
Meski demikian, pihak Tottenham Hotspur sendiri belum memberikan respons mereka. Ada kemungkinan Mauricio Pochettino, pelatih mereka, enggan untuk melepasnya ke klub lain. Karena, saat ini Tottenham masih kesulitan untuk merangkak naik ke klasemen Liga Inggris. Sehingga, keberadaan Heung-min akan sangat dibutuhkan.
Son Heung-min sendiri telah memperkuat Tottenham Hotspur sejak 2015 yang lalu. Bersama klub sepak bola Liga Inggris tersebut, ia sukses mencetak 72 gol dan menyumbang 39 assists dari total 200 pertandingan yang ia jalani di semua kompetisi.