Ketemu Menpora Zainudin Amali, Iwan Bule Laporkan Hal Ini
FOOTBALL265.COM - Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan secara khusus bertemu Menpora, Zainudin Amali pada Senin (04/11/19) di Kantor Kemenpora. Iwan Bule (sapaan Iriawan) didampingi wakil ketua umum, Cucu Somantri dan Sekjen PSSI, Ratu Tisha.
Kedatangan PSSI memiliki agenda khusus yakni membahas soal persiapan Piala Dunia U-20 2021. PSSI melaporkan perkembangan terbaru soal tempat latihan dan stadion yang akan dipakai karena akan ada renovasi yang melibatkan pemerintah.
"Di depan mata ada perhelatan Piala Dunia U-20 2021 dan itu jadi perhatian kami. Jadi kami laporkan hal-hal khusus terkait tempat latihan dan sebagainya karena ada yang masih harus direnovasi," kata Iwan Bule.
Sementara itu, Menpora mengatakan, pemerintah menaruh harapan besar ke PSSI terkait gelaran Piala Dunia U-20 2021. Ia ingin federasi bergerak cepat mempersiapkan segala sesuatu dan pemerintah siap membantu.
"PSSI melaporkan hasil kongres dan sampaikan hal-hal yang perlu dilakukan untuk pesepakbolaan kita secara khususnya Piala Dunia," urainya.