Liga 1 2019: Tiket Persib Bandung Vs Arema FC Ludes
FOOTBALL265.COM - General Coordinator Panpel pertandingan Persib Bandung, Budi Bram Rachman membenarkan jika tiket pertandingan kandang Shopee Liga 1 2019 pekan ke-28 menghadapi Arema FC, Selasa (12/11/2019) telah ludes dipesan.
Menurut Bram, pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung tersebut menjadi laga yang dinantikan oleh Bobotoh. Sehingga, ia tak merasa heran jika Bobotoh sangat antusias untuk hadir langsung di Stadion.
"Ya sold out ya, memang ini kan pertandingan yang paling ditunggu," kata Bram, Senin (11/11/19) kemarin.
Selain itu, dua pertandingan kandang sebelumnya saat menghadapi Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta, tidak bisa digelar di Bandung.
Sehingga, tak heran saat tim Maung Bandung (julukan Persib) bisa bermain kembali di Stadion Si Jalak Harupat, Bobotoh sangat antusias.
"Pertama itu kan big match, kedua beberapa pertandingan big match tidak bisa digelar di Bandung, mungkin ini sebagai pengobat kangen Bobotoh terhadap partai unggulan," ungkapnya.
Bram menuturkan, saat pemesanan tiket secara online dibuka, Bobotoh langsung memesan. Sehingga, menjelang pertandingan Persib Bandung vs Arema FC, tiket yang disiapkan oleh Panpel sudah ludes dipesan.
"Dan memang beberapa hari yang lalu di online animonya sangat tinggi, sehingga tiket sampai hari ini sudah signifikan pemesanannya. Kita nyetak tiket untuk umum itu sebanyak 24 ribu dan yang komplimen itu sekitar 1500 jadi kita hanya cetak 25500 lembar tiket," jelasnya.
Besarnya animo Bobotoh untuk hadir langsung di Stadion, mendapatkan respon positif dari pelatih Persib, Robert Rene Alberts dan pemainnya. Karena, kehadiran Bobotoh akan menambah motivasi bermain skuat Maung Bandung.