Yeyen Tumena Jadi Pelatih Utama Timnas Indonesia Disorot Media Malaysia
FOOTBALL265.COM - Timnas Indonesia akhirnya akan dipimpin oleh Yeyen Tumena dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Malaysia.
Timnas Indonesia akan dijamu Malaysia dalam laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur pada Selasa (19/11/2019) mendatang.
Kabar Yeyen Tumena yang bakal menjadi pelatih utama untuk mendampingi Timnas Indonesia ikut disorot oleh Media Malaysia, Voketfc.
Dalam artikelnya dijelaskan kalau Simon McMenemy telah menolak untuk mendampingi Timnas Indonesia karena menganggap sudah dipecat oleh PSSI.
Namun, Simon McMenemy tetap akan memberikan dukungan secara langsung di tribun penonton.
Wakil Ketua PSSI, Cucu Sumantri, menjelaskan nantinya dalam sesi jumpa pers, Yeyen Tumena yang akan datang dan memberikan keterangan kepada wartawan sebelum laga dimulai.
"Jadi Yeyen Tumena akan ikut pada sesi prematch dan post match press conference pertandingan," kata Cucu Sumantri dilansir dari laman resmi PSSI.
Dalam pertandingan tersebut PSSI juga telah memanggil dua kandidat peltih kepala Timnas Indonesia yaitu Luis Milla dan Shin Tae-yong.
Mereka berdua akan melihat bagaimana kemampuan dan gaya permaianan Timnas Indonesia.
Melawan Malaysia, Irfan Bachdim dan kawan-kawan diberikan misi yang sangat berat.
Apalagi, saat ini Malaysia tengah mendapatkan energi positif seusai sukses mengalahkan Thailand dengan skor 2-1.