x

Siapkan Tiga Pengganti, Tottenham Hotspur Segera Pecat Mauricio Pochettino

Selasa, 19 November 2019 17:47 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Isman Fadil
Mauricio Pochettino dikabarkan bakal segera dipecat karena Tottenham Hotspur telah menyiapkan tiga nama pelatih sebagai pengganti dirinya.

FOOTBALL265.COM – Penampilan buruk Tottenham Hotspur di kompetisi sepak bola Liga Inggris 2019/2020 nampaknya bakal segera berujung pada pemecatan Mauricio Pochettino. Kubu Tottenham pun dilaporkan telah menyiapkan tiga nama pengganti Pochettino.

Dilansir dari laman sepak bola internasional Sports Mole, tiga nama yang disiapkan Tottenham Hotspur adalah Eddie Howe, Julian Nagelsmann, dan Carlo Ancelotti. Ketiga pelatih tersebut dinilai cocok untuk menggantikan Mauricio Pochettino.

Baca Juga

Eddie Howe menjadi nama kejutan di antara tiga kandidat pengganti Pochettino. Tottenham Hotspur sepertinya melirik Howe karena ia berhasil mengangkat performa Bournemouth di Liga Inggris musim ini.

Terkait Julian Nagelsmann, Tottenham Hotspur telah lama mengincar pelatih muda yang kini menukangi RB Leipzig tersebut. Keinginan Spurs memboyong Nagelsmann pun juga mendapat dukungan dari fans mereka.

Carlo Ancelotti masuk kandidat pelatih baru Tottenham Hotspur karena pelatih kawakan asal Italia itu dikabarkan bakal meninggalkan Napoli. Pengalaman Ancelotti di Liga Inggris bersama Chelsea membuatnya masuk daftar pengganti Mauricio Pochettino.

Di luar tiga nama tersebut, sebenarnya masih ada beberapa pelatih top yang dirumorkan merapat ke Tottenham Hotspur. Salah satu pelatih papan atas yang sempat dikaitkan dengan Tottenham adalah eks manajer Manchester United, Jose Mourinho.

Baca Juga

Terlepas dari sejumlah nama yang disiapkan sebagai pengganti Mauricio Pochettino, performa Tottenham Hotspur di pentas Liga Inggris musim ini memang menukik tajam.

Saat ini, Tottenham Hotspur terpuruk di peringkat 14 klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 14 poin dari 12 laga. Bahkan, raihan poin Harry Kane dan kolega hanya terpaut enam angka dari Watford yang menghuni zona degradasi.

Carlo AncelottiTottenham HotspurMauricio PochettinoEddie HoweLiga InggrisJulian NagelsmannSepak BolaBerita Liga Inggris

Berita Terkini