x

Permalukan Arema FC, Ini Kata Pelatih dan Pemain Bhayangkara FC

Rabu, 27 November 2019 19:24 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Bhayangkara FC sukses mengalahkan tim tamu, Arema FC dipekan ke-29 Liga 1 2019 dengan skor tipis, 1-0 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan.

FOOTBALL265.COM - Bhayangkara FC sukses mengalahkan tim tamu, Arema FC dipekan ke-29 Liga 1 2019 dengan skor tipis, 1-0 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan. Gol semata wayang The Guardian dilesakan oleh Adam Alis pada menit ke-40.

Hasil tersebut membuat pelatih Bhayangkara, Paul Munster sumringah. Ia bangga dengan kerja keras anak asuhnya, yang bisa memberikan penampilan terbaiknya meski lawan yang dihadapi tidak mudah.

Baca Juga

"Setelah lawan Madura United, kami tahu ini akan jadi laga berat. Tapi hari ini pemain menampilan performa bagus dari mental dan taktikal sehingga kami bisa cetak gol dan clean sheat," kata Paul Munster.

Paul Munster mengaku kemenangan atas Arema tidaklah mudah. Banyaknya pemain yang absen karena cedera dan dipanggil ke Timnas Indonesia U-23 membuat dirinya kesulitan menentukan susunan pemain.

"Awal babak pertama kami harus butuh adaptasi dan babak kedua kami harus ganti setelah lihat performa dan fisik pemain, karena pemain kami dipanggil ke Timnas dan ada yang cedera. Beruntung ada Adam Alis dan Anderson Salles yanh main bagus usai balik dari akumulasi," tuturnya.

Sementara itu, pencetak gol tunggal untuk Bhayangkara, Adam Alis menyatakan, kemenangan sore tadi semakin meningkatkan kepercayaan diri para pemain. Hal itu jadi modal bagus untuk laga selanjutnya melawan Persija Jakarta pada 4 Desember nanti.

"Luar biasa kami menang tiga kali beruntun dan ini membuat kami semakin percaya diri. Semoga akan meningkat dilaga selanjutnya," ujar mantan pemain Arema FC itu.

Baca Juga

Dari kemenangan atas Arema FC tersebut, Bhayangkara FC kini berada di peringkat 7 klasemen sementara Liga 1 2019. Mereka sudah memiliki 41 poin yang didapat dari 29 laga.

Adam Alis SetyanoLiga IndonesiaBhayangkara FCArema FCLiga 1Bola IndonesiaShopee Liga 1Paul MunsterBerita Liga 1

Berita Terkini