x

Top Skor Sementara Sepak Bola SEA Games 2019: Osvaldo Haay Masuk Persaingan

Jumat, 29 November 2019 07:00 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Osvaldo Haay turut memanaskan persaingan top skor sepak bola SEA Games 2019 lewat satu golnya di laga Timnas Indonesia vs Singapura U-23.

FOOTBALL265.COM - Osvaldo Haay turut memanaskan persaingan top skor sepak bola SEA Games 2019 lewat satu golnya di laga Timnas Indonesia U-23 vs Singapura U-23.

Winger Timnas Indonesia U-23 Osvaldo Haay sukses mencetak satu gol dalam kemenangan 2-0 melawan Singapura U-23 di lanjutan pertandingan Grub B cabang olahraga sepak bola SEA Games 2019, Kamis (28/11/19).

Dengan satu gol tersebut, Osvaldo Haay kini merupakan pemain Timnas Indonesia U-23 dengan jumlah gol terbanyak di SEA Games 2019.

Baca Juga

Dua gol itu juga membuat Osvaldo Haay masih terus bersaing dengan pemain Vietnam, Kamboja dan Thailand dalam persaingan top skor sepak bola SEA Games 2019.

Osvaldo kini ada di urutan ketiga, bersama dua pemain Kamboja, Keo Sokpheng dan Renung Bunheing. Juga pemain Thailand Anon Amornlersdsak, yang masing-masing juga telah mencetak dua gol.

Sementara di peringkat kedua dan pertama ada pemain Vietnam, Nguyen Tien Linh dengan dua gol dan Ha Duc Chinh dengan empat gol. Vietnam juga akan menghadapi Timnas Indonesia U-23 di laga selanjutnya.

Baca Juga

Berikut Daftar Top Skor Sementara Sepak Bola SEA Games 2019

Peringkat Pemain Negara Jumlah Gol
1. Ha Duc Chinh Vietnam 4 gol
2. Nguyen Tien Linh Vietnam 3 gol
3. Osvaldo Haay Indonesia 2 gol
  Keo Sokpheng Kamboja 2 gol
  Renung Bunheing Kamboja 2 gol
  Anon Amornlersdsak Thailand 2 gol
4. Egy Maulana Vikri Indonesia 1 gol
  Asnawi Mangkualam Indonesia 1 gol
  Sieng Chanthea Kamboja 1 gol
  Hadi Fayyadh Malaysia 1 gol
KambojaTimnas Indonesia U-23Bola InternasionalOsvaldo HaaySEA Games 2019Bola IndonesiaTop SkorBerita Timnas IndonesiaSerba Serbi SEA Games 2019

Berita Terkini