x

Ribuan Suporter Bali United Tumpahi Jalur Denpasar-Gianyar

Senin, 23 Desember 2019 17:36 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Pesta gelar juara Liga 1 memang belum selesai. Ribuan suporter Bali United melanjutkan pesta dengan memadati jalur Denpasar menuju Stadion Kapten I Wayan Dipta.

FOOTBALL265.COM - Pesta gelar juara Liga 1 memang belum selesai. Ribuan suporter Bali United melanjutkan pesta dengan memadati jalur Denpasar menuju Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (23/12/19) siang.

Ribuan suporter sudah berkumpul di sekitaran Lapangan Puputan Badung, sejak pukul 11.00 WITA. Mereka menyambut kehadiran rombongan tim Bali United yang menemui Gubernur Bali, I Wayan Koster, di rumah dinas Jaya Saba.

Baca Juga

Sekitar satu jam acara tim Bali United dengan I Wayan Koster. Dalam pertemuan itu, Bali United mendapat apresiasi lantaran mengharumkan nama Pulau Bali.

"Kami akan memberikan perhatian khusus pada pemain, manajemen dan semua bagian dari tim Bali United," ucap I Wayan Koster yang disambut tepuk riuh para pemain.

Setelah acara itu, perjalanan dilanjutkan ke kantor Bupati Gianyar. Sekitar tiga kilometer antrean motor dan mobil yang mengiringi selama perjalanan. Benar-benar lautan merah berjalan membawa bendera.

Dari kantor Bupati Gianyar, ada pesta budaya menuju stadion. Sejumlah kesenian khas Bali ditampilkan. Tampak ribuan masyarakat Gianyar sudah berjejeran sepanjang rute.

Baca Juga

Pesta ini akan diakhiri dengan parade musik di stadion. Ribuan suporter pun sudah memadati lapangan yang ditutup dengan grasscover. Mereka menanti penampilan dari musisi Bali dan nasional.

BaliStadion Kapten I Wayan DiptaStadion Kapten I Wayan Dipta GianyarBali UnitedLiga IndonesiaBali United FCLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1

Berita Terkini