x

Chelsea Sudah Tentukan Harga Marcos Alonso yang Diincar Inter Milan

Selasa, 24 Desember 2019 21:25 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Klub Liga Inggris, Chelsea, kabarnya sudah menentukan harga untuk Marcos Alonso yang diincar Inter Milan.

FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola Liga Inggris, Chelsea, ternyata sudah memberikan label harga untuk Marcos Alonso yang jadi incaran Inter Milan.

Sejak Frank Lampard menjadi pelatih Chelsea, Marcos Alonso tak selalu menjadi pemain andalan. Sebab, Lampard sering juga memasang Emerson Palmieri.

Baca Juga

Bahkan, Lampard pada bursa transfer Januari 2020 mendatang berniat mendatangkan bek kiri. The Blues pun santer dirumorkan dengan Ben Chilwell, sehingga masa depan Alonso di Stamford Bridge kini menjadi tak jelas.

Nah, situasi tersebut sepertinya akan dimanfaatkan Inter Milan untuk memboyong Alonso. Inter Milan memang tertarik dengan Alonso yang dulu juga pernah diasuh Antonio Conte.

Dilansir dari Calciomercato, Chelsea sudah membuka pintu untuk Inter Milan membicarakan kesepakatan transfer pemain tersebut. The Blues juga sudah mematok harga Marcos Alonso sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp723 miliar.

Baca Juga

Sebagai informasi, Marcos Alonso sudah berseragam Chelsea sejak tahun 2016 yang lalu. Ia diboyong The Blues ke Liga Inggris dari Fiorentina dengan biaya transfer 23 juta euro (Rp416 miliar).

Sementara itu, Inter Milan masih berpikir dengan harga yang diminta oleh Chelsea. Sebab, Nerazzurri beranggapan harga itu terlalu mahal.

ChelseaInter MilanLiga InggrisMarcos AlonsoSepak BolaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini